Sukses

Entertainment

Lawak yang Mencerdaskan, Ilmu yang Diserap Tukul dari Eko DJ

Fimela.com, Jakarta Sebagai junior di tubuh Srimulat, Tukul mengakui bahwa Eko DJ adalah panutannya dalam seni melawak. Banyak ilmu yang diambil oleh Tukul ketika berinteraksi dengan Eko DJ selama masih di grup lawak Srimulat.

"Saya kenal mas Eko lama, sejak di Srimulat puluhan tahun. Beliau pelawak yang bertanggung jawab dengan pekerjaannya dan profesional juga," kata Tukul di rumah duka, kawasan Taman Malaka, Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Selasa (28/3).

Eko DJ. (Instagram/ivangordonray)

Satu ilmu lawak yang masih dipegangnya adalah bagaimana memberikan suguhan yang menarik, membuat orang tertawa tanpa menyakiti perasaan orang lain. Seni lawak ramah itu diambil oleh Tukul dari seorang Eko DJ.

Selain ramah, Eko DJ memberikan ilmu bahwa seorang pelawak harus memiliki visi dan misi dalam lawakannya. Juga dengan bahasa-bahasa yang mencerdaskan sehingga memberikan tambahan ilmu baru bagi penonton.

Suasana Pemakaman Alm. Eko DJ (Deki Prayoga/bintang.com)

"Materi mengalir dengan sendirinya. Ngajarin saya lawak yang ramah, yang nggak asal lawak aja. Ada visi, misi atau bahasa yang mencerdaskan para pemirsa," tutur Tukul.

Tukul menyatakan bahwa dirinya sudah lama tak berkomunikasi dengan Eko. Namun, ia sering memperbarui informasi tentang kondisi kesehatan Eko DJ selama menjalani masa perawatan atas penyakit gagal ginjal yang dideritanya.

"Terakhir waktu ultah mas Tarzan. Pastinya banyak kesan dengan mas Eko DJ, sering tampil sama saya juga kan," tukas Tukul.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading