Sukses

Entertainment

Unik, Pangeran Harry dan Meghan Markle Rencanakan Bulan Madu di Gurun Pasir

Fimela.com, Jakarta Perhelatan akbar pernikahan Meghan Markle dan Pangeran Harry akan diselenggarakan dalam waktu dekat. Menurut rencana, sejoli ini bakal mengikat janji suci sehidup semati pada 19 Mei 2018 mendatang di Windsor Castle, Inggris.

Menjelang hari besarnya yang sudah di depan mata, segala persiapan Pangeran Harry dan Meghan Markle sudah hampir selesai. Nggak cuma gaun pengantin, venue pernikahan, rencana bulan madu mereka juga sudah matang.

Dilansir dari People, Harry dan wanita yang mengakhiri karirnya di industri hiburan ini akan terbang ke Namibia usai menikah nanti. Travel + Leisure mengonfirmasi jika Harry dan Meghan akan berkunjung ke Hoanib Valley Camp, area safari yang menawarkan berbagai kemewahan.

Bukannya tempat eksotis seperti pantai dan pulau yang indah, pasangan ini justru memilih area gurun pasir sebagai tempat bulan madunya. Tentu saja ini menjadi pilihan yang unik bagi pasangan pengantin baru.

Camp mewah ini benar-benar menyajikan fasilitas berkelas untuk para pengunjungnya. People melaporkan jika harga sewa semalam dibandrol US$ 660 (sekitar Rp 9 juta) per orang.

Tak cuma menyuguhkan pemandangan gurun pasir, lokasi bulan madu Meghan Markle dan Pangeran Harry juga akan memperlihatkan secara langsung hewan-hewan eksotis seperti zebra, gajah, dan jerapah. Wah, sangat unik sekali ya pasangan kerajaan Inggris ini!

 

Sumber: Kapanlagi.com

Penulis: Soraya

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading