Sukses

Entertainment

Raffi Ahmad Ungkap Keinginannya Bangun Kebun Binatang saat Umumkan Kolaborasi Rans Entertainment dengan Emtek Group

Fimela.com, Jakarta Presenter Raffi Ahmad dan istrinya, Nagita Slavina terus melebarkan gurita bisnis lewat Rans Entertainment ke banyak aspek kehidupan masyarakat. Setelah memiliki klub sepakbola dan basket, Raffi pun berencana untuk terus membuat gebrakan-gebrakan, salah satunya dengan membuat kebun binatang.

Raffi beralasan, rencananya membuat kebun binatang tak terlepas dari konsep kekeluargaan yang mendasari Rans Entertainment bisa berkembang seperti sekarang. Berawal dari dokumentasi keluarga kecilnya, Rans Entertainment yang bermula dari YouTube Channel akhirnya bisa menggurita ke banyak bidang bisnis atas dasar kekeluargaan.

"Kita dari awal nggak nyangka bisa jadi kayak gini, awalnya mendokumentasikan untuk keperluan saya, Gigi (Nagita Slavina) dan Rafathar. Yang tadinya cuma dokumentasi pribadi saya dan Gigi, nggak nyangka kita bisa menjadi korporasi yang kedepannya ingin berbuat banyak," ungkap Raffi Ahmad saat konferensi pers kerjasama Rans Entertainment dengan Emtek Group, Jumat (29/10/2021).

"Memang dari awal aku sama Raffi bangun perusahaan ini nggak didesain seperti sekarang. Ketemu beberapa orang termasuk pak Tanto (Sutanto Hartono, Managing Director Emtek Group), kita saling support. Dengan ada keluarga baru support-nya lebih besar dan dampaknya lebih besar," timpal Nagita Slavina.

 

Dari Rans Building sampai Kebun Binatang

Dalam presentasi singkat yang disampaikan Raffi Ahmad dalam kolaborasinya dengan anak usaha Emtek Group, yakni Surya Citra Media (SCM), Rans Entertainment sudah memiliki beberapa rencana besar seperti membangun Rans Building sampai Rans Zoo.

"Salah satu next future-nya Rans House untuk masa depan. Banyak juga tempat-tempat yang mau aku bikin kayak zoo dan sportainment, itu lapangan olahraga yang ada tempat nongkrongnya. Zoo nanti mulai November. Kalau zoo dan lapangan kisaran lebaran tahun depan Insyaallah bisa beroperasi," papar Raffi Ahmad.

Wujudkan Mimpi

Meski tak merinci secara detil hal-hal yang akan dilakukan Rans Entertainment bersama dengan SCM terkait kolaborasi yang baru saja diumumkan, namun bagi Raffi hubungan yang terjalin bisa amat membantu pihaknya dalam mewujudkan mimpi-mimpi Rans ke depannya. Pihak SCM melalui Sutanto Hartono selaku Managing Director Emtek group pun menyambutnya dengan antusias.

"Jadi kalau keluarga angggotanya banyak, pasti bisa scale up. Kehadiran SCM membantu mewujudkan mimpi-mimpi Rans," kata Raffi Ahmad.

"Kita ingin membantu mereka scaling up. Mereka punya ambisi yang luar biasa, jadi organisasinya harus diperkuat sehingga mampu mengikuti pemikiran mereka sehingga Rans bisa lebih lincah dan mengeksekusinya dengan lebih cepat lagi," timpal Sutanto Hartono.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading