Sukses

Entertainment

Tips Jaga Kecantikan Kulit di Iklim Tropis, Reza Gladys Anjurkan Pakai Moisturizer dan Sunscreen

Fimela.com, Jakarta Indonesia yang memiliki iklim tropis, berdampak pada suhu luar ruangan yang lumayan panas. Karenanya banyak ahli kecantikan yang menyarankan penggunaan moisturizer dan sunscreen, termasuk dokter Reza Gladys.

Menurutnya, menggunakan moisturizer dan sunscreen bisa membuat kulit tidak kering dan kusam. Menurut dokter yang sudah menjadi inspirasi banyak orang ini, dua kosmetik tersebut adalah yang paling dibutuhkan di daerah beriklim tropis.

"Karena kulit yang sehat perlu banget memperhatikan kelembaannya. Dan yang kedua penting untuk memakai sunscreen karena kalau tidak pakai sunscreen itu bisa buat kulit gampang keriput dan belang," tutur Reza Gladys.

Pakai Skincare yang Benar

Reza Gladys kemudian menjelaskan tahap demi tahap yang benar saat membersihkan kulit wajah dan memakai skincare. Pertama, harus membersihkan wajah dengan facial wash karena kalau tidak membersihkan dengan facial wash itu pasti akan banyak kotoran dan debu yang menumpuk.

Tahap yang kedua penting untuk menggunakan moisturizer agar dapat menjaga kelembaban kulit wajah. Tahap yang ketiga yaitu memakai sunscreen karena berfungsi melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari.

"Di iklim tropis sangat dibutuhkan skincare yang mengandung vitamin C untuk menjaga kulit saat cuaca yang panas dan juga sunscreen yang dapat mem-block paparan sinar UV. Serum whitening booster with vitamin C dari Glafidsya dan juga Sunscreen dari Dermagloss yang mengandung Niacinamide, Hyaluronic Acid, DNA Salmon sangat cocok untuk membantu melindungi kulit wajah di iklim tropis," ujar Reza Gladys.

Perawatan Rutin

Selain memakai skincare, Reza Gladys mengatakan bahwa wanita disarankan juga melakukan perawatan rutin seperti di Glafidsya Aesthetic Clinic. Tindakan perawatan pico glowing dapat menjadu pilihan untuk mengglowingkan wajah.

Lalu tindakan laser venus versa dapat menghilangkan jerawat dan bopeng dengan melakukan treatment laser venus versa. Kemudian hifu treatment dapat meniruskan wajah agar lebih V-shape.

"Kulit kering menjadi pertanda kekurangan nutrisi seperti vitamin A, vitamin C, vitamin D, dan vitamin E. Untuk itu pastikan makanan yang dikonsumsi mengandung vitamin tersebut.Makanan yang dapat mengatasi kulit kering yang bisa dikonsumsi antara lain seperti hati sapi, ubi jalar, buah kiwi, mentimun, dan alpukat," papar Reza Gladys.

Diketahui, Reza Gladys bersama dr. Attaubah Mufid selaku founder Dermagloss dan Glafidsya kembali menggelar event kecantikan yang mengundang antusias banyak kaum hawa. Mereka meramaikan Surabaya X Beauty 2024 yang digelar pada tanggal 2-4 Februari 2024 di Grand City Convention and Exhibition, Surabaya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading