Sukses

Entertainment

Potret Makan Malam Romantis Kimmy Jayanti Rayakan Anniversary Pernikahan, Tampilannya Gorgeous

Fimela.com, Jakarta Kimmy Jayanti dan pasangannya, Greg Nwokolo tengah berbahagia. Keduanya baru saja merayakan ulang tahun pernikahan yang ke-6. Pasangan yang menikah pada 20 Mei 2018 ini tampak sangat romantis.

Kimmy pun membagikan beberapa foto kala dirinya melakukan makan malam yang begitu intim dengan Greg. Kimmy begitu dipenuhi dengan cinta kasih dari sang suami. Ia pun mengucap terima kasih dalam unggahannya tersebut.

"I thank God for you everyday my love," kata Kimmy Jayanti di laman Instagramnya, Kimmy Jayanti, baru-baru ini.

Sebagai Inspirasi

Kimmy Jayanti menambahkan jika sang suami yang merupakan pesepakbola tersebut adalah sosok yang selalu membuatnya bahagia. Tak hanya itu, Greg bagi Kimmy adalah sosok yang selalu menginspirasi.

Kimmy bahkan mengatakan bahwa suaminya adalah seorang pahlawan dan pasangan yang selalu memberikan dukungan kepadanya dalam segala impiannya.

"Thank you for being my inspiration, my hero & my biggest supporter. You are my happy place," kata Kimmy Jayanti.

Selamanya Bersama

Kimmy Jayanti dan Greg Nwokolo selama ini menjalani dengan baik biduk pernikahan mereka. Hampir tak pernah ada kabar miring selama 6 tahun keduanya bersama. Termasuk selisih usia pun tak menjadi masalah.

Diketahui bahwa Kimmy merupakan kelahiran 18 Oktober 1991, sementara Greg merupakan kelahiran Nigeria, 3 Januari 1986. Kimmy berharap pernikahannya dengan pesepak bola yang saat ini bermain untuk klub Liga 1 Indonesia Arema FC.

"I appreciate everything you’ve done for me & our little family. Forever to go with you. Happy Wedding Anniversary," tutur Kimmy Jayanti.

Tampil Elegan

Sementara itu, menilik tampilan saat makan malam bersama suami, Kimmy Jayanti terlihat sangat memesona. Ia mengenakan gaun mini dengan warna hitam berkilau. Penampakan Kimmy pun terkesan sangat menawan.

Ia pun banyak mendapatkan pujian dari banyak netizen. "Keren kak. Langgeng terus yah...," ujar akun ikawidiaty_singga26.

Selain itu, kebanyakan netizen juga menyampaikan doa untuk pasangan yang tengah berbahagia tersebut. "Happy anniversary idolaku semoga langgeng sampai maut memisahkan," tutur akun novianita_ismail.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading