Sukses

Fashion

Luxury Brands vs Affordable Items, Pilih yang Mana?

Jakarta Bagi banyak perempuan, termasuk saya, kepuasan yang didapat setelah membeli sebuah produk fashion rasanya sangat menyenangkan. Perempuan doyan belanja itu pasti. Tujuan belanja mulai dari tampil beda sampai memang tidak tahan lihat barang bagus seringkali menjadi alasan.

Jujur, saya termasuk orang yang gampang ‘kalap’. Kalau sedang jalan-jalan di mal dan melihat ada info potongan harga atau harga spesial yang menggoda iman, saya selalu mencari cara ‘membenarkan’ keputusan untuk membeli barang tersebut. Membeli sebuah barang di kala sale itu rasanya seperti memberikan reward ke diri sendiri. Mumpung lagi sale, mumpung lagi ada bonus dari kantor, dan mumpung-mumpung lainnya tanpa ada alasan kuat (alias memang benar-benar butuh atau tidak) kenapa saya harus membeli barang tersebut. Hasilnya? Beberapa bulan kemudian saya menimbun baju, tas, dan sepatu di lemari namun tetap saja bingung apa yang harus saya kenakan besok pagi.

Apalagi yang namanya sepatu. Siapa yang tidak tergiur untuk membeli ketika melihat desain cantik plus on trend sepatu Zara yang harganya cukup affordable? Cukup dengan menyisihkan sebagian penghasilan kita sudah bisa membawa pulang sepasang sepatu Zara ke rumah setidaknya sekali sebulan. Rasanya tidak menyeramkan bila dibandingkan harus mengeluarkan sekian juta dalam sekali waktu untuk sepasang sepatu Manolo Blahnik. Namun, grafik di atas sepertinya cukup mengubah pandangan saya akan membeli sebuah barang.

Harus diakui memang godaan harga murah jadi menjauhkan saya dari satu barang yang sebenarnya sudah saya idamkan sejak lama. Dan akhirnya bikin saya berpikir, kalau bisa fokus ke satu barang (mahal) tersebut, kepuasan yang didapat setelah membeli pasti akan luar biasa dan saya hanya memiliki barang-barang yang benar-benar ada di wish list, plus bisa dipakai lebih lama lagi, seperti beberapa pilihan di bawah ini:

Salvatore Ferragamo
Varina Patent Ballerina Flat, Macaron
Rp6.738.900

Christian Louboutin
So Kate 120mm Black Patent
Rp8.505.000

Jimmy Choo
Evelyn Pump
Rp7.875.000

Manolo Blahnik
Hangisi Satin Pump, Cobalt Blue
Rp13.137.400

Alexander Wang
Dana Heathered Elastic Sandal
Rp6.126.300

Kalau kamu sendiri bagaimana, Fimelova? Sudah siap untuk mengurangi tumpukan item yang tidak terpakai di lemari?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading