Sukses

Fashion

4 Jenis Bra yang Nyaman Dipakai Sehari-hari

Fimela.com, Jakarta Selain memikirkan penampilan yang menarik, perempuan wajib tahu memilih bra yang tepat untuk dipakai dalam berbagai aktivitas. Bra sendiri salah satu fashion item yang paling penting untuk dipakai.

Sampai saat ini, masih banyak kaum hawa yang belum mengetahui jenis-jenis bra beserta fungsinya. Karena apabila salah memakai bra pasti kamu jadi merasa tidak nyaman, bahkan membuat penampilan kamu jadi terlihat aneh. Kalau diperhatikan lebih detail kamu seharusnya memakai bra sesuai dengan kebutuhan.

Jadi jangan disamakan jenis bra untuk olahraga dan bra untuk kegiatan lainnya. Maka dari itu sebelum kamu memutuskan untuk membeli bra, ada baiknya kamu harus mengetahui jenis bra serta kegunaannya yang nyaman dipakai sehari-hari.

Penasarankan apa saja jenis bra tersebut? Simak yuk artikel di bawah ini!

Bra dan Fungsinya

1. Push up bra

Jenis bra ini cocok banget dipakai untuk sehari-hari, apalagi buat kamu yang ingin terlihat payudaranya lebih naik.

Pas banget jenis bra ini digunakan bagi kamu yang ingin payudaranya terlihat sama ukurannya kiri dan kanan.

 

2. Sports bra

Gaya hidup perempuan masa kini banyak yang senang berolahraga. Buat kamu yang suka olahraga, penting banget dalam memilih bra.

Pakai sports bra deh, supaya ketika kamu sedang berolahraga payudara kamu tidak mengalami banyak guncangan berlebihan yang bisa berakibat buruk bagi kesehatan payudara.

3. Strapless bra

Bra ini memang tidak memiliki tali penyangga, sehingga bra ini sangat cocok dipakai ketika kamu menggunakan gaun atau dress yang berpotongan dada rendah.

 

4. Minimizer bra

Bra jenis ini cocok banget buat kamu yang tidak memiliki rasa percaya diri karena ukuran payudara yang besar. Cup-nya dapat membantu payudara jadi terlihat lebih kecil.

So, jangan salah lagi memakai bra ya!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading