Sukses

Fashion

Pesona Romantis Maskulin Park Seo Joon Kenakan Blazer Chanel Beda Warna Saat Hadiri Acara di Busan dan Indonesia

Fimela.com, Jakarta Aktor Korea Selatan Park Seo Joon bikin heboh para pecinta drama Korea di Tanah Air dengan kedatangannya ke Indonesia. Menjadi bintang tamu untuk sebuah perayaan ulang tahun perbankan, penampilan Park Seo Joon sukses bikin para fans menjerit.

Park Seo Joon tiba di Indonesia setelah dirinya hadiri sebuah acara di Busan. Aktris cantik Shenina Cinnamon punyang hadiri acara yang sama pun tak ingin mengabaikan momen dengan berfoto bersama sang aktor.

Hadiri dua acara berbeda, Park Seo Joon terlihat konsisten mengenakan tweed blazer dari Chanel. Ia pun mengunggah potret tampannya yang pancarkan pesona romantis maskulin khas Oppa Korea. Penasaran seperti apa potretnya?

Di Busan, Park Seo Joon bergaya romantis kenakan kemeja sutra putih berlapis tweed blazer pink yang manis.

Melengkapi busananya, Park Seo Joon kenakan celana hitam dan bros dengan tatanan rambut perm yang bikin visualnya makin menawan

Datang ke Indonesia, Park Seo Joon tampil sedikit lebih maskulin dengan outfit serba hitam

Ia nampak mengenakan knitwear berlapis blazer wool dari Chanel tanpa motif dengan celana hitam dan pantofel

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading