Sukses

Food

Resep Tumis Tofu Jamur Enoki Nyemek

0(0)

Waktu Pembuatan20 Menit
Jumlah Porsi1 porsi Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Masak jamur enoki itu mudah, bahkan tidak butuh perlakuan khusus karena bisa dicampurkan dengan semua bahan makanan. Salah satu cara memasak jamur enoki yang enak dan mudah adalah tumis jamur enoki dan tofu nyemek. Ini dia resepnya.

Bahan:

  • 1 bonggol jamur enoki
  • 1 buah tofu
  • 1 batang daun bawang
  • 3 buah bakso sapi
  • 1 sdm tepung maizena
  • air secukupnya

Bumbu:

  • 2 siung bawang putih
  • 1/4 buah bawang bombay
  • 1 sdm kecap manis
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Cincang bawang putih dan bawang bombay. Potong-potong tofu, jamur enoki, bakso dan daun bawang. 
  2. Panaskan minyak. Balur tofu dengan tepung maizena lalu goreng hingga matang, tiriskan. 
  3. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga matang dan layu.
  4. Tuang air secukupnya, masak hingga mendidih. Masukkan bakso dan daun bawang.
  5. Masukkan jamur tofu, enoki, kecap manis, kecap asin, lada bubuk, garam dan gula secukupnya. Masak hingga semua bahan matang.
  6. Tes rasa, jika airnya sudah berkurang dan mengental, masukkan daun bawang, masak sebentar lalu angkat.

Nikmati tumis jamur enoki tofu nyemek dengan nasi hangat.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading