Sukses

Food

Resep Pepes Tahu Rendah Lemak dan Kolesterol

0(0)

Waktu Pembuatan30 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Saat ini kita semakin menyadari bahwa penting untuk lebih bijaksana dalam membuat menu masakan sehari-hari. Selain harus memperhatikan kelezatan masakan tersebut, kita juga harus memerhatikan apakah makanan tersebut rendah kolesterol atau sebaliknya. Salah satu masakan rendah kolesterol namun enak ada pepes tahu. Menu ini dijamin lezat dan sehat. Penasaran dengan resepnya? Yuk, simak yang berikut ini.

Bahan dan Bumbu

Bahan

  • 300 gram tahu 
  • 2 butir telur ayam
  • 1 buah tomat merah, potong kecil
  • 1 batang daun bawang, cincang kasar
  • Satu genggam daun kemangi
  • daun pisang untuk bungkus

Bumbu Halus

  • 4 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabe merah keriting
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • Garam, kaldu ayam bubuk dan gula, secukupnya

Cara Membuat

  1. Tiriskan tahu kemudian hancurkan. 
  2. Campurkan tahu dengan daun bawang, potongan tomat, daun kemangi dan bumbu halus. Aduk rata semua bahan. 
  3. Bungkus adonan dengan daun pisang menjadi beberapa buah. 
  4. Kukus pepes yang telah dibungkus daun pisang kira-kira selama 20 menit hingga matang. 
  5. Setelah pepes kukus matang, panggang sebentar hingga kadar air berkurang dan aroma pepes makin harum. 
  6. Sajikan pepes bersama nasi putih hangat. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini di rumah dan semoga  keluarga menyukainya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading