Sukses

Food

6 Resep Jus Buah 1 Bahan untuk Penderita Kolesterol dan Darah Tinggi

0(0)

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Pada dasarnya, banyak sekali buah-buahan segar yang mampu menurunkan kolesterol dan darah tinggi. Hanya beberapa buah saja yang mungkin tidak cocok menurunkan kadar kolesterol dan darah tinggi seperti durian dan nangka. Tapi jika ingin lebih efektif, beberapa buah memiliki kandungan nutrisi yang kaya dalam mengikat kolesterol jahat agar bisa dikeluarkan dari tubuh, dan cara menikmati buah ini bisa dengan dijadikan jus.

Ini dia beberapa jus buah segar cukup satu bahan saja untuk penderita kolesterol dan darah tinggi.

1. Resep Jus Anggur

Bahan:

  • 100 gram anggur merah/hijau
  • 150 ml air
  • 1 sdt gula/madu

Cara membuat:

  1. Cuci anggur lalu buang batang, jika ingin lebih lembut boleh dibuang juga bijinya.
  2. Masukkan anggur, air dan gula ke dalam blender atau food processor.
  3. Blender hingga halus.
  4. Tuang jus ke dalam gelas lalu tambahkan es batu jika ingin meminumnya dingin.
  5. Sajikan segera atau simpan sebentar di lemari es.

2. Resep Jus Belimbing

Bahan:

  • 1 buah belimbing (150 gram)
  • 1/2 buah apel
  • 1 sdm gula pasir
  • 200 ml air es

Cara membuat:

  1. Kupas bagian menonjol pada sudut-sudut buah belimbing.
  2. Belah lalu buang bijinya. Potong-potong belimbing dan apel.
  3. Masukkan buah, air dan gula pasir ke dalam blender. Blender hingga lembut dan halus.
  4. Tuang ke dalam gelas, tambahkan es batu jika ingin lebih dingin dan segar.
  5. Nikmati jus belimbing segar penurun kolesterol dan darah tinggi.

3. Resep Jus Jambu Biji Merah

Bahan:

  • 2 buah jambu biji merah
  • 300 ml air
  • Gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih jambu biji merah.
  2. Jambu biji tak perlu dikupas untuk dapatkan nutrisi yang makin maksimal.
  3. Belah atau potong-potong jambu biji jadi beberapa bagian.
  4. Blender dengan air dan gula secukunya hingga halus.
  5. Saring jus yang telah jadi, tuang ke dalam gelas saji.
  6. Jus jambu biji merah siap untuk disajikan.

4. Resep Jus Kiwi

Bahan:

  • 2 buah kiwi
  • 150 ml air es
  • 1 sdm madu (optional)

Cara membuat:

  1. Kupas dan potong-potong buah kiwi.
  2. Siapkan blender, masukkan buah kiwi, madu dan air es, lalu blender semuanya hingga halus.
  3. Tuang hasil blenderan ke dalam gelas.
  4. Tambahkan es batu secukupnya jika suka.
  5. Nikmati jus kiwi segar untuk menjaga kesehatan

5. Resep Jus Tomat

Bahan:

  • 3 buah tomat
  • 100 ml air
  • 1 sdm madu

Cara membuat:

  1. Cuci tomat dan potong-potong, masukkan ke dalam blender.
  2. Tambahkan air dan madu, blender hingga halus.
  3. Tuang ke dalam gelas, tambahkan es batu jika suka.
  4. Nikmati segera untuk menjaga kesehatan.

6. Resep Jus Mentimun

Bahan

  • 1 buah mentimun segar
  • Madu atau pemanis alami lain (secukupnya)
  • 150 ml air es

Cara membuat

  1. Cuci bersih buah mentimun, potong kecil-kecil sesuai selera.
  2. Sisihkan bijinya jika ingin jus lebih lembut.
  3. Blender hingga benar-benar halus bersama air hingga menjadi jus lembut.
  4. Tuang ke dalam gelas, tambahkan madu, aduk.
  5. Sajikan dan nikmati kelezatannya.

Itu dia beberapa resep jus buah segar cukup satu bahan untuk penderita kolesterol dan darah tinggi.

#Breaking Boundaries

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading