Sukses

Food

3 Rekomendasi Menu Diet Rendah Kolesterol Mudah dan Menyehatkan!

Fimela.com, Jakarta Kolesterol merupakan senyawa yang diproduksi dalam hati serta memiliki berbagai macam fungsi seperti pembentukan sel, hormon, hingga vitamin D. Kandungan kolesterol dalam tubuh harus seimbang, tidak boleh rendah maupun terlalu tinggi. 

Jika kadar kolesterol pada tubuh terlalu tinggi, berbagai gangguan kesehatan seperti jantung hingga struk dapat menghampiri tubuh. Dan jika kolesterol terlalu rendah risiko terkena gangguan kardiovaskular hingga tekanan darah tinggi juga akan meningkat. Hal inilah yang dijadikan alasan mengapa kandungan kolesterol harus seimbang dan juga menjadi faktor untuk terus meningkatkan kolesterol baik saja yang juga akan mengurangi risiko penyakit jantung. 

Dilansir melalui Healthline, penyebab kolesterol tinggi juga sering diasosiasikan dengan beberapa makanan yang memiliki kandungan kolesterol  tinggi seperti olahan dari pemanis buatan hingga daging olahan. Maka dari itu berbagai pemanis dan bahan alternatif mulai bermunculan. 

Sama halnya dengan diet, diet yang baik adalah diet yang mempertimbangkan nutrisi tubuh yang masuk. Hal sederhana yang dilakukan adalah dengan mengganti bahan makanan dengan bahan yang lebih sehat. Misalnya gula bisa diganti dengan madu, minyak kelapa diganti dengan zaitun.

Hal-hal sederhana tersebut akan membantu proses diet berjalan dengan lancar. Faktor lain yang juga dapat mendukung diet berjalan dengan baik adalah konsumsi sayur dan buah-buahan, sampai olahraga. Jika kamu hanya melakukan diet tanpa melakukan kegiatan lain untuk membakar lemak dan langsung tiduran, dietmu tidak akan berhasil. 

Berbicara mengenai makanan untuk diet, pilihlah makanan diet yang rendah kolesterol dan aman untuk tubuh. Bingung dengan tipe makanan apa yang ingin dibuat? 3 rekomendasi menu makanan diet rendah kolesterol dari BBC Good Foods berikut bisa menjadi rekomendasi untukmu. 

1. Tomato Soup

Bahan-bahan

  • 2 sendok teh minyak zaitun
  • 1 buah bombai, cincang
  • 2 buah seledri, cincang 
  • 2 buah bawang putih, cincang
  • 1 sendok makan puree tomat 
  • 400 gram tomat, potong kecil-kecil
  • 400 gram kacang chickpea 
  • 700ml kaldu sayur 
  • 2 sendok teh pesto basil 
  • crusty bread untuk penyajian 

Cara membuat 

  • Panaskan 1 sendok teh minyak zaitun pada wajan kemudian tambahkan bombai dan seledri, msak selama 10-15 menit atau hingga tekstur menjadi lembut.
  • Kemudian masukan bawang putih dan masak selama 1 menit, Masukkan seluruh bahan kecuali pesto dan biarkan sejenak.
  • Kecilkan api dan biarkan kembali selama 6-8 menit atau hingga adonan sudah tercampur rata, koreksi rasa sejenak dan tuang ke dalam mangkuk saji. 
  • Kamu bisa menyajikannya dengan hiasan pesto dan roti yang sudah dipotong. 

 

2. Healthy pepper, tomato & omelette

Bahan-bahan 

  • 2 butir telur serta 3 butir telur bagian putihnya saja
  • 1 sendok teh minyak zaitun
  • 1 buah paprika merah, buang bijinya dan cincang 
  • 2 buah daun bawang, pisahkan bagian putih dan hijaunya dan cincang
  • beberapa daging asap, potong kecil-kecil
  • 25 gram keju cheddar untuk disajikan (opsional)
  • 1-2 buah tomat segar untuk penyajian (opsional)\

Cara membuat

 

  • Campurkan telur serta bagian putih telur dengan bumbu perasa dan sisihkan.
  • Panaskan minyak pada wajan dan goreng paprika selama 3-4 menit.
  • Kemudian tambahkan bagian daun bawang yang berwarna putih dan masak selama 1 menit. 
  • Tuang telur dan masak pada api sedang hingga semuanya menyatu. 
  • Taburkan daging asap dan keju kemudian masak hingga semuanya set. 
  • Sajikan bersamaan dengan bagian daun bawang, irisan tomat, dan keju, jika suka. 

3. Cinnamon porridge with banana and berries

Bahan-bahan 

  • 100 gram oats bubuk 
  • ½ sendok teh kayu manis, sisakan sedikit juga untuk penyajian
  • 4 sendok teh gula, bisa diganti dengan pemanis buatan seperti eritritol atau madu 
  • 450 ml susu skim 
  • 3 buah pisang dipotong 
  • 400 gram stroberi yang sudah dibuang bagian hijaunya dan dipotong menjadi 2 bagian
  • 150 gram yogurt bebas lemak 

Cara Membuat 

  • Pada panci berukuran sedang campurkan oats, cinamon, gula, susu, dan sebagian pisang.
  • Atur api menjadi sedang dan biarkan hingga mendidih.
  • Jangan lupa untuk sesekali diaduk hingga tercampur rata.
  • Kecilkan api dan masak selama 4 hingga 5 menit kemudian aduk kembali dan sisihkan.
  • Penyajiannya dapat kamu pisahkan menjadi 4 mangkuk saji dan tuang bubur oats.
  • Hiasi dengan pisang dan stroberi tersisa, tambahkan juga sedikit yogurt dan kayu manis bubuk.

 

Penulis: Tisha Sekar Aji

Hashtag: #Breaking Boundaries 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading