Sukses

Lifestyle

Begini Cara Promosi Bisnis Online Supaya Jualan Kamu Laku Keras

Fimela.com, Jakarta Belakangan, bisnis online memang banyak digandrungi. Mulai dari anak sekolah sampai ibu muda, semua mencoba peruntungannya masing-masing. Gampang-gampang susah sih sebetulnya. Tapi, buat kamu yang lebih banyak susahnya karena barang dagangan yang enggak kunjung kejual, sebaiknya kamu simak artikel berikut ini sampai tuntas.

Kali ini, Bintang.com mau kasih kamu tips cara promosi bisnis online supaya jualan kamu banyak diburu pembeli. Nih, perhatiin baik-baik ya.

#1 Endorse

Endorse. | via: tumblr.com

Cari endorser yang sesuai sama target pasar kamu. Enggak harus artis, kok. Banyak juga selebgram dan selebtwit yang bisa jadi pertimbangan kamu. Nah, indikator pemilihannya bisa kamu lihat dari seberapa aktif followersnya, kecocokan sang endorser sama produk jualan kamu, seberapa bagus hasil fotonya, sama tanya juga kesan seller online shop yang sudah pernah endorse dia.

#2 Paid Promote

Paid Promote. | via: promote-your-blogs.tumblr.com

Bayar satu akun dengan followers yang mendekati target pasarmu. Sekarang banyak banget kok, online shop yang pakai cara ini. Karena biasanya customer itu emang perlu 'disadarin' aja kalo barang yang kamu jual itu memang pantas untuk dibeli.

#3 Shoutout for Shoutout

SFS. | via: lovethispic.com

Kalo PP alias paid promote itu bayar, kalo SFS mah gratis. Setahun belakangan, para seller online shop mengakui keefektifan SFS ini. Jadi biasanya, dua atau lebih online shop akan saling promosikan dagangan mereka dengan berbagai macam syarat, misalnya ada ketentuan waktu posting, jumlah followers yang sudah disepakati, tidak promosikan akun jualan yang sama, dan nama online shop tersebut jauh dari blacklist.

#4 Giveaway

Giveaway. | via: willbakeforbooks.com

Terbilang cara lama, tapi giveaway masih jadi cara efektif, lho. Lagi-lagi, promosi kan cuma masalah lingkupan, makin banyak yang promosiin, kesempatan orang lain buat beli produk kamu juga makin besar. Kalau kamu mau bikin giveaway, harus punya ketentuan yang mutlak dan transparan. Mulai dari peraturan, hadiah, cara pilih pemenang, sampai gimana cara kasih hadiah itu ke pemenang.

#5 Testimonial

Testimonial. | via: digitalteam.in

Karena orang Indonesia itu insecure apalagi masalah uang. Kamu harus punya periode untuk posting testimonial dari pelanggan-pelanggan terdahulu. Nah, supaya testimonial itu meyakinkan, kamu juga harus perhatikan metode how-to-serve-your-customer. Salam, perkenalan, ramah, sabar, dan tepat janji jadi beberapa cara supaya testimoni yang kamu dapat juga memuaskan.

Gimana? Bisa dicoba dong pastinya? Kalo kamu punya cara promosi online lainnya bisa langsung tambahin di kolom komentar.

 

Baca juga: Bisnis Online yang Bisa Kamu Lakukan dengan Modal Rp 2 Juta

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading