Sukses

Lifestyle

Relawan Muslim dan Yahudi Siapkan Makanan Gratis untuk Natal

Fimela.com, Jakarta Tak kurang dari 68 kilogram kentang yang dicampur dengan buncis dan berselimut saus bawang putih disiapkan di Trenton Area Soup Kitchen. Makanan tersebut, sebagaimana diwartakan njtvonline.org, merupakan suguhan Natal yang dipersiapkan relawan Muslim dan Yahudi.

"Dalam kepercayaan kami, Islam, tak peduli apapun agamanya, kami perlu membantu orang yang membutuhkan," ucap salah seorang relawan Muslim, Azra Baig, kepada njtvonline.org. Trenton Area Soup Kitchen sendiri merupakan tempat di mana kegiatan anual yang diorganisir Muslims Against Hunger tersebut berlangsung.

Ilustrasi relawan Muslim dan Yahudi yang siapkan makanan di perayaan Natal. (unionleader.com)

"Ini makanan halal yang dipersiapkan sesuai dengan aturan Islam," sambung relawan lain, Sohaib Sulyan. Sedangkan di mata partisipan, kegiatan ini disambut dengan penuh antusias. "Acara ini membuat orang di Greater Trenton berkumpul. Semua teman dan pekerja berada di sini," ungkap Theresa Priolo.

Nancy Asher-Shultz, relawan dari kelompok Yahudi, mengaku tak ingin melewatkan kesempatan berbagi ini. "Sangat penting bagiku untuk mendapati banyak orang dengan kepercayaan berbeda bekerja sama. Ini cara menjaga kerukunan satu sama lain," tuturnya.

Ilustrasi relawan Muslim dan Yahudi yang siapkan makanan di perayaan Natal. (ffeu.wordpress.com)

Pelayanan Natal ini merupakan satu dari banyak kegiatan yang berlangsung di Trenton Area Soup Kitchen. Relawan biasanya menyediakan makanan dua kali sehari dari Senin hingga Kamis, serta makan siang pada Jumat. Kegiatan nonprofit ini, sebagaimana diwartakan njtvonline.org, memiliki tiga belas lokasi lain.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading