Sukses

Lifestyle

Penyakit Kawasaki Terjadi Dalam 3 Fase pada Anak

Fimela.com, Jakarta Radang biasa dialami oleh siapapun. Baik anak-anak hingga orang dewasa. Namun belakangan, muncul sebuah peradangan yang bisa menyerang mulut hingga jantung.

Adalah penyakit kawasaki yang menjadi peradangan jangka panjang yang dapat menjadi penyakit komplikasi pada jantung. Penyakit ini biasanya dialami oleh anak-anak di bawah usia lima tahun.

Bukan hanya jantung, penyakit kawasaki juga dapat mengakibatkan masalah pada kelenjar getah bening, lapisan mulut, hidung, dan tenggorokan. Dalam beberapa kasus, penyakit ini muncul karena adanya cairan yang masuk ke dalam jantung.

Tanda dan gejala pada penyakit kawasaki ini bisa muncul dalam tiga fase. Bagaimana proses terjadinya?

1. Fase pertama

Dilansir dari Mayo Clinic pada Selasa (4/2/2020), biasanya anak akan mengalami demam lebih dari 39 derajat celsius yang berlangsung selama lebih dari tiga hari. Demam ini diikuti dengan perubahan warna merah pada mata, bibir, lidah, kulit pada telapak tangan, dan kaki. Pembengkakan juga terjadi pada kelenjar getah bening, ruam, serta perubahan sifat yang menjadi lebih mudah marah.

 

2. Fase kedua

Fase ini biasanya dialami pada dua minggu setelah demam. Anak akan mengalami pengelupasan pada kulit tangan dan kaki, terutama pada bagian ujung jari. Selain itu, nyeri sendi diikuti dengan diare, muntah, serta sakit perut juga bisa dialami pada anak.

3. Fase ketiga

Tanda-tanda penyakit kawasaki perlahan akan menghilang, kecuali jika terjadi komplikasi yang terus berkembang. Bisa jadi terjadi selama delapan mingggu sebelum tingkat energi anak tampak normal kembali.

Simak video berikut ini

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading