Sukses

Lifestyle

Hari Pers Nasional, Jokowi Ungkap Perjuangan Jurnalis di Dua Medan Sekaligus

Fimela.com, Jakarta Tim medis bukan satu-satunya yang berjuang di garda terdepan selama pandemi Corona melanda. Selain TNI dan para petugas kebersihan, jurnalis juga menjadi salah satu profesi dengan risiko tertinggi. 

Hari ini, bertepatan pada 9 Februari 2021, adalah Hari Pers Nasional. Presiden Joko Widodo melalui akun Instagram resminya menyampaikan rasa terima kasih kepada para jurnalis yang sudah berjuang di masa pandemi ini.

Menurutnya, jurnalis berjuang di dua medan sekaligus. Pertama, pandemi yang juga menimpa dunia pers. Kedua, tanggung jawab sebagai penjernih informasi. 

"Di masa-masa sulit seperti ini, pers Indonesia berjuang di dua medan sekaligus: pandemi yang imbasnya menimpa dunia pers sendiri dan tanggung jawab sebagai penjernih informasi di tengah lautan berita yang beredar di masyarakat," tulis Jokowi pada caption postingan Hari Pers Nasional di Instagram. 

Bagi pemerintah, lanjutnya, pers menjadi suluh yang menerangi dan membuka pikiran. Dengan laporan-laporan dan penyebaran berita berimbang, pers menjadi ruang untuk diskusi dan kritik mengenai penanganan dampak pandemi di Indonesia. 

"Bagi pemerintah, pers telah menjadi suluh yang menerangi dan membuka pikiran, serta menyingkap segala informasi yang benar dari sumber terpercaya mengenai Covid-19 dan vaksinasi massal yang sudah kita mulai. Dan tentu saja, pers menjadi ruang yang lapang untuk diskusi dan kritik untuk penanganan dampak pandemi yang lebih baik. Terima kasih pers Indonesia," pungskasnya.

Sejarah Singkat Pers Nasional

Sejarah persn Indonesia ditandai dengan lahirnya surat kabar dan pers di tengah perjuangan bangsa Indonesia mencapai kemeredekaan. Tepatnya, di masa revolusi, pada 8 Juni 1946, para tokoh surat kabar mendirikan Serikat Penerbit Suratkabar (SPS). 

SPS sebenarnya sudah terbentuk sejak lahirnya PWI di Surakarta, pada 9 Feberuari 1946. Tirto menulis, peristiwa inilah yang akhirnya melahirkan istilah PWI dan SPS sebagai kembar siam. 

Tahun ini, Antara News menulis, Hari Pers Nasional bertemakan "Bangkit dari Pandemi, Jakarta Gerbang Pemulihan Ekonomi, Pers sebagai Akselerator Perubahan".

HPN 2021 akan menghadirkan serangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Pers Nasional 2021 yang akan digelar secara virtual. 

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading