Sukses

Lifestyle

Cara Sederhana Merawat Area Kewanitaan Tetap Sehat dengan Membersihkannya dan Konsumsi Suplemen

Fimela.com, Jakarta Bukan hanya wajah, area kewanitaan pun harus kita rawat agar tetap sehat dan bebas dari permasalahan. Sebab, menurut data badan Kesehatan Dunia  (WHO), permasalahan tersering yang menimpa 75 persen perempuan adalah keputihan. 

Keputihan sendiri terdiri dari dua macam, keputihan normal dan tidak normal. Pada keputihan tidak normal, cairan keputihan berwarna puih, kekuningan, kehijauan dan berbau tidak sedap. Disertai gejala lainnya seperti perdarahan di luar siklus menstruasi, gatal dan iritasi.

Tak hanya itu, permasalahan lain yang menimpa area kewanitaan ialah gatal dan bau, nyeri di sekitar panggul dan perut bawah. Keluahan tersebut, sebaiknha tidak dianggap sepele, bisa jadi ciri dari penyakit lain yang lebih serius seperti kista, miom bahkan kanker serviks.

Faktor penyebab masalah di area kewanitaan, bisa jadi karena daya tahan tubuh yang menurun, perubahan hormon, stres, bahkan kurang menjaga kebersihan.

Untuk mencegah permasalahan area kewanitaan, sahabat Fimela dapat melukan hal sederhana seperti  menjaga area kewanitaan tetap kering dan bersih. Vagina perlu dibersihkan setiap habis buang air kecil atau buang air besar. Cara membersihkan vagina yang benar adalah dengan membasuhnya dengan air bersih, lalu keringkan dengan tisu dari arah depan ke belakang atau dari vagina ke anus. Hal ini penting untuk mencegah berpindahnya bakteri dari anus ke dalam vagina.

Saat membersihkan vagina, tidak perlu menggunakan sabun, terutama sabun yang mengandung parfum. Pemakaian sabun jenis ini justru dapat menganggu keseimbangan pH dan bakteri baik di vagina serta menimbulkan iritasi pada area vagina.

Pakailah celana dalam berbahan katun yang mudah menyerap keringat dan tidak terlalu ketat untuk menghindari kelembapan berlebih. Cuci pakaian dalam dengan sabun yang mengandung sedikit detergen dan tanpa pelembut pakaian. Kemudian melakukan pola hidup sehat dan mengkonsumsi suplemen khusus area kewanitaan. 

Memilih suplemen

Namun perlu diperhatikan mengingat tidak semua suplemen yang beredar di pasaran aman dan terbuat dari bahan  alami. Oleh karena itu sebelum membeli suplemen area kewanitaan, pastikan memiliki sertifikat BPOM dan Halal seperti Qansa V.

Suplemen tersebut diawasi oleh Dokter Spesialis Kulit & Kelamin sehingga aman digunakan. Juliana Putri selaku Head Of Sales & Marketing NISA.ID juga kandungan suplemen untuk area kewanitaan. Seperti Extra Sambiloto, memiliki khasiat sebagai anti bakteri, anti jamur & anti mikroba.

Temu Putih, memiliki kandungan minyak atsiri, etanol, asam parametoksi sinamat, etil ester sebagai anti radang, Kunyit, memiliki kandungan anti jamur dan pereda nyeri. Lalu, Manjakani, memiliki kandungan sebagai anti mikroba untuk menghambat pertumbuhan mikroba penyebab keputihan. 

"Sehingga Qansa V memiliki manfaat untuk membantu mengurangi lendir yang berlebihan, mengurangi Keputihan, mengurangi bau tidak sedap di area kewanitaan, membantu proses terapi kista, membantu proses terapi kanker serviks. Sesuai dengan anjuran WHO, ayo kembali ke alam dengan menggunakan produk herbal nusantara,” ujar Juliana.

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading