Sukses

Lifestyle

Resep Karedok khas Bandung yang Enak

0(0)

Waktu Pembuatan45 Menit
Jumlah Porsi4 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Mau menikmati karedok khas Bandung yang enak? Coba bikin sendiri, yuk. Berikut resep yang mudah untuk dicoba.

Bahan-Bahan

  • 1 blok tahu putih, cuci
  • 1/2 papan tempe, potong dan rendam air garam
  • 150 gram kol, cuci dan iris tipis
  • 2 buah mentimun kecil, cuci dan iris
  • 150 gram tauge, cuci dan tiriskan
  • 4 buah terong hijau, cuci bersih dan iris
  • 2 ikat kemangi, cuci dan tiriskan

Bahan Saus Kacang

  • 2 ruas kencur
  • 3 buah cabai rawit
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 1 sdt terasi bakar
  • 250 gram kacang tanah goreng
  • 2 blok gula merah
  • garam secukupnya
  • air matang secukupnya

Cara Membuat

1. Goreng tahu dan tempe. Sisihkan.

2. Haluskan semua bahan saus kacang.

3. Tata sayur, tahu, dan tempe di piring.

4. Siram dengan saus kacang. Sajikan.

Selamat mencoba!

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading