Sukses

Lifestyle

Ups, Begini Kata Seksolog Tentang Pasangan yang Mesra di Medsos

Fimela.com, Jakarta Banyak cara untuk mengungkapkan cinta, mungkin melakukannya di media sosial termasuk salah satunya. Tapi, banyak orang berpendapat mengungkapkan cinta di media sosial lebih terlihat seperti tindakan yang kenakan-kanakan.

Apa kamu pernah melihat pasangan yang selalu tampak mesra di media sosialnya? Menurut sebuah artikel yang diterbitkan situs metro.co.uk, kemungkinan besar pasangan itu malah membenci satu sama lain, lho.

Seksologis, Nikki Goldstein mengungkapkan, "seringkali orang-orang itulah yang mencari pengakuan akan hubungannya dari orang lain lewat sosial media."

Yang suka pamer kemesraan di medsos, yakin aslinya semesra itu juga? (Foto: unsplash.com)

Menurutnya, dilansir dari metro.co.uk, likes dan komentar yang didapat dari sosial media itulah yang membuat mereka merasa mendapatkan pengakuan atas kerja keras mereka membangun hubungannya. Bukan dari sikap pasangan terhadap satu sama lain, tapi dari apa yang orang lain katakan tentang hubungan mereka.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading