Sukses

Lifestyle

Sederet Penyebab Jadwal Menstruasi Nggak Teratur

Fimela.com, Jakarta Menstruasi bisa menjadi hal yang paling menyebalkan buat cewek dalam satu bulan. Namun, jika datang terlambat, cewek juga bisa panik karena mungkin ada yang salah dengan kondisi badan.

Dilansir dari KlikDokter, dr. Astrid Wulan Kusumoastuti menuliskan bahwa siklus haid normalnya terjadi setiap bulan tepatnya antara 21 hingga 35 hari. Namun, tentu saja tak jarang siklus tersebut bisa datang lebih cepat atau bahkan lambat.

Ketika kamu mengalami hal ini, sebaiknya jangan dulu panik. Ada baiknya mengetahui terlebih dahulu penyebab yang bikin siklus menstruasimu maju-mundur, girls! Tentu saja hal tersebut bisa disebabkan oleh beberapa faktor.

Salah satu faktor yang bisa menganggu siklus menstruasi adalah pola makan. Terlalu banyak atau sering mengonsumsi junk food atau asupan nutrisi yang kurang bisa memengaruhi keseimbangan hormon kewanitaan.

Jangan panik! Ini sederet penyebab jadwal menstruasi yang nggak teratur. (Sumber Foto: shutterstock/The List)

Contohnya, penderita anoreksia pada umumnya sering mengalami gangguan haid. Hal tersebut dikarenakan jumlah total lemak tubuh yang diperlukan minumal 17-22% agar dapat terjadi siklus menstruasi yang normal. Baca selengkapnya di sini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading