Sukses

Lifestyle

Pacaran Nggak Bahagia, Mending Jadiin Dia Mantan Aja

Fimela.com, Jakarta Jatuh cinta dan membangun sebuah hubungan merupakan dua hal yang berbeda. Kamu bisa jatuh cinta sendirian, tapi kamu tidak bisa membangun hubungan sendirian. Butuh kerja sama dengan pasanganmu agar hubungan tersebut terbentuk seperti yang kalian impikan. Tapi, hidup kan tidak selalu berjalan seperti yang diinginkan. Kadang pacar yang kamu sayang-sayang itu lebih cocok jadi mantan.

Di perjalanan ada saja hal-hal yang membuat kamu atau pasanganmu mungkin terlalu lelah untuk terus berkompromi demi bisa melanjutkan hubungan itu berdua, tapi juga terlalu takut untuk mengakhirinya. Sehingga yang kalian lakukan hanyalah menerimanya dalam diam, seakan setuju padahal ada sesuatu yang dipendam dalam hati. Sekali dua kali, permasalahan yang dipendam sendiri masih bisa dilupakan, namun suatu saat masalah itu akan meledak-ledak dan menghancurkan segalanya.

Hal tersebut seringkali terjadi tanpa disadari. Pada awalnya, kamu melakukan itu karena berusaha mendamaikan hubunganmu, lama kelamaan kebahagiaanmu terkikis namun kamu masih terjebak dalam ilusi 'mempertahankan hubungan'. Nah, keadaan ini jauh lebih sulit untuk dipulihkan daripada putus cinta itu sendiri lho, girls! Sebab dalam keadaan ini, kamu tidak sadar bahwa kamus sedang tersakiti dan menyakiti.

Hubungan yang sedang menanti nasib di ujung tanduk ini, tidak baik dibiarkan berlama-lama. Iya, memang susah. Tapi daripada kamu pacaran dan tidak bahagia, lebih baik kamu jadiin si dia mantan aja. Untuk memantapkan hatimu, di bawah ini ada beberapa keadaan yang menunjukkan bahwa hubungan kalian harus segera diakhiri.

Begini Kondisi Hubungan yang Harus Segera Diakhiri

1. Meski sedang baik-baik saja, kamu tetap menyimpan sebuah kemarahan padanya. Kecil, sepele, tapi banyak dan tertumpuk-tumpuk. Saat ada sesuatu hal yang memancing kemarahanmu, ini semua akan keluar.

Kalau pacaran tidak membahagiakan, kenapa tidak dijadikan mantan aja? (Foto: unsplash.com/Denys Nevozhai)

2. Itu hanya akan membuatmu seperti menyimpan bom waktu. Simpan saja terus sampai dalam hatimu tidak ada ruang lagi untuk menampungnya, lalu semua akan kamu muntahkan dalam kemarahan.

Kalau pacaran tidak membahagiakan, kenapa tidak dijadikan mantan aja? (Foto: pexels.com)

3. Kamu tahu kamu tidak bahagia, tapi kamu terus membohongi diri sendiri. Mungkin karena itu tadi, ilusi bahwa kamu sedang mempertahankan hubunganmu, dan ini adalah pengorbanan. Padahal, bahagiamu tidak perlu dikorbankan.

Kalau pacaran tidak membahagiakan, kenapa tidak dijadikan mantan aja? (Foto: unsplash.com/Brooke Cagle)

4. Melepaskannya memang sulit, tapi worth it! Kalau melepaskan yang sekarang sangat sulit karena kamu merasa bahagia bersamanya, bagaimana dengan kebahagiaan lebih yang mungkin kamu dapatkan di luar sana?

Kalau pacaran tidak membahagiakan, kenapa tidak dijadikan mantan aja? (Foto: unsplash.com/Andressa Voltolini)

Kalau kamu merasakan itu, fix deh, mending pacarmu dijadikan mantan aja, mungkin akan lebih membahagiakan.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading