Sukses

Lifestyle

Bali, Romantisnya Destinasi Bulan Madu Hamish Daud dan Raisa

Fimela.com, Jakarta Hamish Daud dan Raisa Andriana diberitakan menghabiskan waktu bulan madu di Bali. Kabar itu berhembus setelah unggahan sutradara Fajar Nugros yang memperlihatkan pasangan pengantin baru tersebut di akun Instagram-nya ramai diperbincangkan. Fajar yang tengah di Bali bersama sang istri, Susanti Dewi, bertemu dengan Hamish dan Raisa kala keduanya berada di dalam mobil.

Bila pasangan yang baru mengucap janji suci pada Minggu (8/9/2017) tersebut memang menghabiskan momen bulan madu di Bali, pilihan itu tentulah bukan satu keputusan keliru. Pasalnya, terdapat banyak, begitu banyak, spot yang tak hanya seru, tapi juga bernuansa romantis di pulau tetangga Lombok tersebut. Mulai dari yang kurang populer di bagian barat, hingga tenang di sudut paling selatan.

Coba bayangkan, betapa menyenangkan kalau kamu dan si dia bisa menjelajah Bali sampai ke tempat-tempat tersembunyinya. Menemukan romantisme Pulau Dewata yang sebenarnya ada di banyak tempat tentu bukanlah satu ide buruk untuk dilakukan. Dari beberapa opsi, inilah tempat-tempat romantis yang bisa kamu sambangi saat traveling ke Bali.

Plataran Menjangan. Resort yang pernah menyabet penghargaan bergengsi ini tentulah bukan satu tempat yang ingin kamu lewatkan. Berada di kawasan Taman Nasional Bali Barat, akan kamu tinggalkan hiruk-pikuk nun jauh di selatan sana. Berteman lanskap alam, serta kicau burung yang bisa terdengar dari kamar, romantisme bukanlah satu nuansa sukar untuk didapati di sini.

Air Terjun Tukad Cepung, Bali. (Sumber Foto: tropicphoto_maria/Instagram)

Air Terjun Tukad Cepung. Jadi kejutan di antara julangan tebing, tempat ini sangat cocok disambangi pasangan yang tak hanya menyukai nuansa romantis, tapi juga berjiwa penjelajah. Dengan letaknya yang demikian tersembunyi, kamu diharuskan trekking dulu. Meski cukup berat, namun pemandangan di sepanjang perjalanan akan jadi obat ampuh bagi lelah. 

Pemandangan Elok Tiada Dua di Pura Lempuyang

Pura Luhur Lempuyang, Karangasem, Bali. (Sumber Foto: fameisficklefood/Instagram)

Pura Lempuyang. Bali terkenal akan deretan puranya yang unik dan berbeda satu sama lain. Terdapat beberapa nama populer memang, tapi jangan sampai kamu melewatkan kunjungan ke Pura Lempuyang. Berada di atas bukit, jangan pikir nuansa romantis yang disuguhkan pura ini berhias pemandangan laut lepas. Pasalnya, di sini kamu akan menikmati cantik panorama dari gerbang nirwana berbatas pandang julangan megah Gunung Agung di kejauhan.

Desa Temukus, Buleleng, Bali. (Sumber Foto: devidrudi27/Instagram)

Desa Temukus. Lanskap ala padang bunga di selatan Perancis bisa kamu dapatkan di Desa Temukus, Bali. Berada di antara baris-baris bunga yang mekar berhias pemandangan memukau, sangat mungkin kamu dan si dia merasa seakan masuk ke dalam salah satu latar film fantasi. Menepi dari jalur turis, temukan intimasi yang lebih erat di antara kalian.

Terasering Jatiluwih, Tabanan, Bali. (Sumber Foto: irishcrotato/Instagram)

Jatiluwih. Berada di wilayah Tabanan, terasering di sini masih menggunakan sistem irigasi tradisional dan berada di ketinggian 700 meter di atas permukaan laut. Berbaring tepat di kaki Gunung Batukaru, akan kamu dapati udara sejuk cederung dingin ketika menjelajah petak demi petak sawah berundak di sini. Karena panoramanya, terasering ini sering dikatakan pelancong sebagai yang terbaik di Bali. Mencontek Hamish Daud dan Raisa bulan madu di Bali, kamu bisa jelajah satu-dua sudut menawan nan romantis yang sudah disebutkan. Mau?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading