Sukses

Lifestyle

Foto Selfie Usai Cerai Pasangan Ini Ramai di Media Sosial

Tak semua pernikahan bisa langgeng dan berlangsung selamanya. Sejumlah pasangan bahkan ada yang memutuskan untuk bercerai. Keputusan untuk bercerai setiap pasangan pun sangat beragam.

Foto pasangan Shannon dan Chris Neuman yang baru bercerai ini ramai di media sosial. Dilansir dari dailymail.co.uk, foto selfie usai cerai yang mereka unggah di Facebook ini sudah di-share sebanyak 30 ribu kali. Wah, memangnya apa yang istimewa dari foto selfie pasangan ini?

Shannon dan Chris usai bercerai (kiri). Shannon dan pria yang kini jadi mantan suaminya akan tetap membagi cinta yang sama untuk anak-anaknya. | Foto: copyright dailymail.co.uk

Shannon dan Chris memasang wajah tersenyum di foto selfie mereka. Foto yang diambil di luar gedung pengadilan Calgary tersebut diambil beberapa menit setelah mereka mengisi berkas perceraian. Dan ternyata ada alasan tersendiri kenapa mereka memilih tersenyum dalam foto tersebut.

"Yep, kami memang terlihat konyol. Kami tersenyum karena telah selesai melakukan sesuatu yang luar biasa (setidaknya itu pendapat kami)," tulis Shannon dalam akun Facebook-nya dengan melampirkan hashtag #divorceselfie. Shannon mengatakan kalau keputusan untuk bercerai itu diambil dengan penuh pertimbangan. Selain itu, mereka juga tak membebani kedua anaknya untuk memilih akan ikut dengan siapa.

Shannon dan suaminya memutuskan untuk tetap berusaha mencintai anak-anaknya dengan semaksimal mungkin. Meski sudah bercerai dengan suami, Shannon tetap berkomitmen akan selalu hadir di momen-momen penting anaknya.

Foto Shannon dan Chris tersebut mendapat banyak respon. Memang tak semuanya memberi respon positif karena foto tersebut dianggap mendukung perceraian. Ada juga yang setuju dengan sikap Shannon dan Chris yang meski berpisah tetap bisa berpisah dengan baik-baik.

Tren #divorceselfie yang populer. | Foto: copyright dailymail.co.uk

β€œIn every marriage more than a week old, there are grounds for divorce. The trick is to find and continue to find grounds for marriage.”

― Robert Anderson

Ladies, tahukah Anda kalau saat ini tren #divorceselfie juga makin populer. Jadi pasangan yang baru bercerai atau sudah ditetapkan bercerai akan berfoto berdua. Dan kebanyakan dari mereka tak memasang wajah sedih, malah memperlihatkan wajah tersenyum dan bahagia.

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading