Sukses

Lifestyle

Wow! Sepatu Hanya Sebelah, Atlet Ini Berhasil Sampai Finish

Tak semua orang punya semangat untuk berjuang sampai akhir. Kebanyakan hanya semangat di awal saja lalu menyerah saat baru sampai di tengah perjalanan. Namun, atlet yang satu ini membuktikan kalau ia punya semangat yang luar biasa untuk berjuang sampai akhir meski di tengah lomba ia mengalami sebuah hambatan.

Etenesh Diro, atlet lari berusia 25 tahun ini berhasil mencapai garis finish meski dengan hanya satu sepatu. Seperti yang dilansir oleh dailymail.co.uk, atlet asal Etiopia ini mengikuti babak penyisihan lomba lari halang rintang 3000 meter di Olimpiade Rio 2016 hari Sabtu, 13 Agustus 2016. Di tengah perlombaan, sepatu dan kaos kaki kanannya tersangkut dengan peserta lain. Alih-alih menyerah, ia berhenti sejenak untuk melepas sepatu dan kaos kakinya itu. Kemudian, ia lanjut menuntaskan perlombaan hanya dengan sepatu dan kaos kaki kiri saja.

Foto: copyright dailymail.co.uk

Saat Etenesh berhenti sejenak untuk mencopot sepatu kanannya, atlet asal Australia, Genevieve Lacaze komplain. Ia mengatakan kalau Etenesh jadi penghalang dalam lomba tersebut karena berhenti di jalur lomba dan menghalangi sekitar empat pelari lainnya yang ada di belakangnya.

Foto: copyright dailymail.co.uk

Dalam babak penyisihan tersebut, Etenesh berhasil mencapai garis finish di urutan ketujuh. Ia pun masuk final. Sayangnya, di final ia gagal menjadi juara. Ia masuk garis finish di urutan ke-15 dengan catatan waktu 9 menit 38,77 detik.

Foto: copyright dailymail.co.uk

Meski tak jadi pemenang dan tak membawa pulang medali emas, sosok Etenesh ini sangat menginspirasi sekali, ya Ladies. Ia membuktikan bahwa asal masih ada semangat dan keyakinan yang kuat, sebuah perjuangan pasti bisa ditaklukkan sampai akhir.



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading