Sukses

Lifestyle

Apa sih Cross-Dressing Itu?

Pernahkah Anda menjumpai seseorang yang gemar mengenakan pakaian yang tidak lumrah dipakai oleh jenis kelaminnya? Contohnya saja nih Ladies, pria yang suka mengenakan pakaian wanita hanya entah dengan alasan apapun. Nah, jika Anda pernah mengetahuinya, hal tersebut yang disebut cross-dressing, seperti yang dijelaskan di en.Wikipedia.com.

Mungkin jika Anda berjumpa atau berpapasan di jalan dengan orang seperti itu akan sedikit bergidik karena menganggap hal tersebut tidak wajar. Bahkan, kebanyakan juga akan berpikir cross-dressing merupakan tanda bahwa orang tersebut berkeinginan untuk merubah jenis kelaminnya menjadi yang lainnya (pria ke wanita atau sebaliknya).

Ladies, memang cross-dressing merupakan salah satu jenis kelainan seksual yang banyak menimpa orang. Dalam laman mycdlife.com juga telah menjabarkan bahwasanya cross-dressing ternyata sebenarnya bisa membuat orang yang bersangkutan menjadi bergairah. Hm, namun hal tersebut juga ternyata dielak oleh para cross-dresser.

Cross-dresser atau pelaku cross-dressing tidak selalu menandakan bahwa seseorang tersebut memiliki keinginan kuat untuk merubah jenis kelaminnya, beberapa justru karena ingin memenuhi hasratnya sendiri. Para cross-dresser awalnya akan mengagumi dirinya sendiri dan memuaskan diri dengan berdandan ala mengenakan pakaian tertentu.

Misalnya, seorang pria merasa dirinya terlihat ‘cantik’ dan mengenakan pakaian wanita untuk menunjukkannya. Selanjutnya, biasanya mereka akan mulai untuk masturbasi. Meski hal tersebut tidak berbahaya, namun kelainan akan dirasa aneh dan membuat yang lain tak nyaman.

Oleh: Kamilah

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading