Sukses

Lifestyle

Arti Kata Gaul Korea yang Wajib Kamu Ketahui, Salah Satunya Bias

Fimela.com, Jakarta Kalian yang mengaku pecinta drama Korea, pasti bakalan sering mendengar kata-kata gaul atau istilah gaul, yang sering kali diucapkan di dalam drama Korea. Ternyata kata-kata gaul tersebut, juga bisa kita gunakan dikehidupan sehari-hari.

Kata-kata gaul ini juga sering kali muncul di kalangan pecinta K-Pop dan variety show Korea. Kata-kata yang sering kali diucapkan para Idol dari Korea ini, sudah menjadi kata-kata atau bahasa gaul, yang tersebar di seluruh dunia yang mencintai Korea.

Mulai dari menonton drama Korea, menonton variety show dari korea, hingga mendengarkan lagu-lagu Korea, sebenarnya kita sudah belajar bahasa Korea sedikit demi sedikit. Berikut beberapa arti kata gaul Korea, yang dilansir dari Kapanlagi.com:

Arti Kata Gaul Korea

Aegyo

Kata gaul Korea yang pertama adalah aegyo. Aegyo adalah sebutan untuk perempuan atau lelaki, yang melakukan tindakan atau memasang wajah imut. Aegyo ini sangat sering dilakukan para Idol, di variety show yang muncul di channel tv Korea.

Aegyo juga sering kali digunakan di dalam beberapa adegan drama Korea. Saat konser K-Pop, Aegyo juga digunakan oleh para Idol, untuk membuat fansnya menjadi berbunga-bunga.

Maknae

Sering kali kita mendengar istilah maknae, di dalam bahasa Korea. Istilah maknae ini digunakan pada grup K-Pop, untuk menyebut member tersebut paling tua atau paling muda. Member yang mendapatkan julukan maknae ini, akan mendapatkan posisi yang lebih istimewa, di dalam grup tersebut atau di mata para penggemar.

Member yang memiliki julukan maknae, biasanya memiliki wajah yang imut, tampan atau cantik, dan memiliki keahlian khusus yang membuat para penggemar terpesona.

 

Arti Kata Gaul Korea

Hwaighting!

Kata hwaighting merupakan kata yang memiliki arti kamu pasti bisa. Kata ini sering kali diucapkan oleh para penggemar K-Pop, untuk menyemangati Idolnya, yang sedang atau akan melakukan suatu aktivitas. 

Sebenarnya kata hwaighting ini berasal dari bahasa Inggris, yaitu kata fighting. Karena dalam bahasa Korea pelafalan huruf f kurang jelas, maka huruf f diganti dengan furuf hw.

Daebak

Kata gaul Korea yang berikutnya adalah daebak. Kata gaul yang satu ini bisa digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Karena kata ini digunakan untuk mengungkapkan kekaguman seseorang, terhadap sesuatu atau idol yang melakukan hal yang luar biasa.

Kata daebak yang memiliki arti luar biasa ini, bisa juga kamu gunakan untuk mengekspresikan perasaan kaget, pada saat melihat sesuatu yang unik, atau merasakan masakan yang memiliki rasa enak.

Arti Kata Gaul Korea

Bias dan Ultimate Bias

Being Inspired and Addicted to Someone atau yang disebut dengan bias, merupakan sebuah julukan yang ditujukan pada idol K-Pop atau aktor drama Korea, yang paling kamu sukai atau yang menjadi favoritmu, yang akan kamu dukung dan cintai setiap harinya.

Sebagai pecinta Korea, tentunya bias yang disukai sangat banyak. Sedangkan ultimate bias merupakan istilah atau sebutan, yang ditujukan untuk bias utamamu, atau satu bias yang paling kamu agungkan.

Sunbae dan Hoobae

Kata gaul bahasa Korea yang selanjutnya adalah sunbae dan hoobae. Sunbae merupakan sebutan untuk orang yang lebih senior, dan hoobae adalah sebutan untuk junior, yang sering digunakan di dalam grup K-Pop atau drama Korea.

Untuk menunjukkan rasa yang lebih sopan, maka junior akan menyebut senior mereka dengan kata sunbae-nim. Seseorang yang disebut senior, biasanya sudah debut terlebih dahulu dari juniornya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading