Sukses

Lifestyle

5 Cara agar Daging Sapi Cepat Empuk saat Dimasak

Fimela.com, Jakarta Mengolah daging sapi agar tidak alot saat dimasak sebenarnya tidak terlalu sulit. Ada banyak cara yang bisa dicoba untuk mempersiapkan daging sapi supaya cepat empuk ketika dimasak. Kita bisa menggunakan bahan-bahan tertentu dalam menyiapkan daging sapi.

Kali ini Fimela akan membagikan lima cara mudah yang bisa dipilih agar daging sapi cepat empuk. Mulai dari menggunakan daun pepaya hingga menggunakan buah nanas. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

1. Bungkus Daging Sapi dengan Daun Pepaya

Bungkus daging sapi dengan daun pepaya. Lalu, diamkan dulu selama beberapa saat sebelum mengolahnya. Cara lain yang bisa dipilih adalah remas-remas lebih dahulu daun pepaya, lalu gunakan untuk membukus daging sapi. Ini karena getah daun pepaya diyakini memiliki kemampuan memecah serat protein daging dengan cepat.

2. Kucuri Daging Sapi dengan Air Perasan Jeruk Lemon

Untuk mendapatkan daging sapi yang empuk, kita bisa mengucuri daging sapi dengan air perasan jeruk lemon. Diamkan selama kurang lebih 30 menit sebelum daging diolah atau dibumbui. Selain menghilangkan bau, air perasan jeruk lemon diyakini bisa membuat daging lebih empuk.

 

3. Baluri Daging Sapi dengan Buah Nanas Parut

Siapkan nanas parut, lalu balurkan pada daging sapi. Diamkan selama sekitar 20 menit sebelum daging diolah atau dimasak. Sebaiknya pilih nanas yang masih muda karena nanas muda bisa membuat daging sapi cepat empuk. Selain dibalurkan, nanas parut juga bisa dijadikan campuran saat merebus daging sapi supaya cepat empuk sebelum dibumbui.

4. Rendam Daging Sapi dengan Jus Tomat Segar

Buah tomat yang mengandung asam juga bisa digunakan untuk mengempukkan daging sapi. Cara siapkan buah tomat secukupnya, lalu diblender dengan air. Kemudian, gunakan jus tomat segar itu untuk merendam daging sapi selama sekitar 15 menit.

5. Baluri Daging Sapi dengan Kopi

Seduh kopi bubuk dengan air panas. Lalu baluri daging sapi dengan air kopi tersebut. Diamkan beberapa menit sebelum daging diolah atau dibumbui. Kopi bubuk diyakini dapat membantu memecah serat protein sehingga daging sapi akan lebih empuk saat dimasak.

Semoga tips dan cara di atas bermanfaat, ya. Kita bisa memilih cara yang menurut kita paling mudah dan efektif untuk kita coba. Selamat memasak!

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading