Sukses

Lifestyle

Mengenal Ragam Sumber Kebahagiaan Seorang Introvert

Fimela.com, Jakarta Seorang introvert sering kali digambarkan sebagai seseorang yang senang menyendiri, tertutup, dan takut bersosialisasi. Namun pernyataan tersebut tidak sepenuhnya benar. Introvert merupakan salah satu jenis kepribadian yang lebih senang meluangkan waktu sendiri untuk mengumpulkan energinya, merasa lebih nyaman berfokus pada pemikiran dan batin mereka sendiri, serta menikmati waktu bersama orang-orang terdekatnya saja.

Dilansir dari verywellmind.com, ekstroversi biasanya dikaitkan dengan karakteristik seperti mencari kesenangan, suka berteman, antusiasme tinggi, dominasi, dan ambisi. Sementara introversi adalah kecenderungan untuk lebih fokus ke dalam dan kurang termotivasi untuk berinteraksi sosial. Introvert cenderung memiliki lebih sedikit hubungan dan menghabiskan lebih sedikit waktu bersosialisasi dibandingkan ekstrovert.

Dilansir dari sciencedirect.com, seorang introvert mungkin lebih menyukai bentuk aktivitas sosial yang lebih tenang dibandingkan ekstrovert, yang melibatkan lebih sedikit orang dan lebih banyak keintiman. Dalam beberapa penelitian menyebutkan bahwa perbedaan yang melekat antara introvert dan ekstrovert berkaitan dengan sistem dopamin di otak, yang membuat interaksi sosial lebih menonjol bagi ekstrovert.

Melansir dari berbagai sumber, berikut beberapa sumber kebahagiaan seorang introvert.

Waktu sendiri

Salah satu sumber kebahagiaan seorang introvert adalah waktu sendiri. Dengan menghabiskan waktu sendiri, memungkinkan seorang introvert untuk mengisi ulang energi, mengembangkan konsep dan ide baru, introspeksi diri, serta menikmati aktivitas yang disukai seperti membaca, menulis, meditasi, atau mendengarkan musik.

Momen kesendirian ini memberi kesempatan bagi seorang introvert untuk menenangkan pikiran serta memperdalam pemahaman terhadap diri sendiri. Introvert merasa tenang jika sedikit orang berada di sekitarnya, karena menurutnya kebahagiaan bisa hadir dari dirinya sendiri tanpa bergantung pada orang lain.

Hubungan dengan orang terdekat

Sumber kebahagiaan lainnya bagi seorang introvert yaitu memiliki sedikit teman tapi berkualitas. Seorang introvert senang membagi waktunya bersama orang-orang terdekatnya. Walaupun seorang introvert cenderung menghindari keramaian, mereka bisa mendapatkan kebahagiaan melalui hubungan yang akrab dan bermakna dengan orang di sekitarnya.

Introvert menikmati masa-masa bersama orang-orang terdekat yang dipercaya dan memiliki minat yang serupa. Hubungan hangat dan bermakna memberikan pemahaman, dukungan, dan kegembiraan bagi mereka yang memiliki sifat introvert.

Kreativitas dan ekspresi diri

Melalui berbagai bentuk seni, menulis, musik, atau hobi lainnya, introvert dapat menuangkan ekspresi pribadi secara bebas dan merasakan kepuasaan dari hasil kreativitas yang dicapainya. Kegiatan-kegiatan ini juga memberikan kesempatan kepada introvert untuk fokus pada aspek detail dan imajinasi pribadi mereka, yang mampu menghadirkan kebahagiaan bagi diri introvert.

Introvert juga sering mendapatkan kebahagiaan dengan memperdalam pengetahuan mereka, menggali informasi baru terkait minatnya. Proses tersebut memberikan rasa pencapaian pribadi, kepuasan intelektual, dan kegembiraan dalam memperluas wawasan untuk memahami dunia di sekitarnya.

 

Penulis: Maritza Samira.

#BreakingBoundariesOktober

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading