Sukses

Entertainment

Sabyan Gambus Kembali Manggung, Kolaborasi dengan Bintang Religi Masa Depan

Fimela.com, Jakarta Talenta musik Sabyan Gambus sudah tak perlu diragukan lagi. Berbagai prestasi dan lagu–lagu hits yang mereka ciptakan mendapatkan banyak cinta dari anak–anak muda dan penikmat musik religi di Indonesia.

Setelah beberapa lama tak muncul usai diterpa isu tak sedap, akhirnya grup religi Sabyan Gambus kembali menampakkan diri di layar kaca. Belum lama ini, Nissa Sabyan dan kawan-kawan menghibur dan berkolaborasi dengan Kotak, Syakir Daulay, dan Adiba Khanza.

Kini, mereka akan kembali menjadi performer dalam ajang Grand Final Voice of Ramadan. Di babak Grand Final ajang tersebut, Sabyan Gambus akan berkolaborasi bersama para finalis yang memiliki kualitas mumpuni.

Iringi Lahirnya Bintang Baru

Dari demikian banyak karya, tentunya tidak berlebihan jika menyatakan Sabyan Gambus sebagai salah satu sosok penting dan berpengaruh dalam musik religi tanah air. Mereka merupakan pengusung genre religi dengan basis massa yang begitu banyak.

Kolaborasi penting yang menandakan Sabyan Gambus akan mengiringi proses lahirnya bintang religi baru di Indonesia. Dan pastinya, sebuah kebanggaan tersendiri bagi para finalis untuk bisa bernyanyi bersama salah satu sosok penting dan berpengaruh seperti Sabyan Gambus.

Komentar Pasha Ungu

Di saat yang sama, tantangan penguasaan lagu dengan teknik vokal terbaik, tuntuntan pembawaan lagu dengan sepenuh hati serta standar penilaian yang sangat ketat dari Iis Dahlia, Pasha, Sulis dan Ust. Erick Yusuf akhirnya berhasil dilalui oleh Dion asal Cilacap, Yoga asal Jambi, Tiara asal Kepulauan Seribu dan Sarah asal Bandung.

Keempatnya resmi menjadi finalis dan akan memperebutkan titel pemenang di babak Grand Final. Pasha sebagai salah satu juri mengaku senang dan puas akan performa dan semangat yang ditampilkan para kontestan selama kompetisi Voice of Ramadan berlangsung.

“Seolah-olah kita sudah di babak Grand Final ya. Inilah indahnya kompetisi, inilah indahnya pertarungan. Ini semua bisa jadi tolok ukur kita, “Oh gue bagus, tapi gue harus seperti ini. Ini masukan ya,” kata Pasha menyemangati (06/05/21).

Grand Final Voice of Ramadan, pada Jumat jam 3 sore di GTV merupakan penghujung perjuangan para finalis untuk mewujudkan mimpi mereka menjadi bintang dan penyanyi religi professional. Babak Grand Final hanya tinggal hitungan jam, tentunya menjadi saat–saat menegangkan dimana kita akan mengetahui siapa finalis yang akan keluar menjadi pemenang Voice of Ramadan 2021.

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading