Sukses

Parenting

Apa Saja yang Dilarang Jika Terjadi Keputihan Saat Hamil

Bunda yang sedang hamil, pastikan untuk selalu menjaga kandungan serta kesehatan dari organ kewanitaan, ya. Jika terjadi keputihan saat hamil Bunda perlu mencermati hal – hal yang dilarang supaya kesehatan Bunda cepat pulih dengan hilangnya keputihan yang mengganggu.

Seperti telah Bunda ketahui, bahwa di dalam miss V kita terdapat bakteri yang baik untuk menjaga keseimbangan pH miss V. Karenanya, laman keputihanwanita.com telah melangsirkan untuk tidak menggunakan sabun antiseptic dengan berlebihan. Selain larangan penggunaan sabun antiseptic, Bunda juga dilarang menggunakan celana yang terlalu ketat.

Ya, ternyata sirkulasi udara oksigen yang baik di daerah kewanitaan dapat membunuh jamur penyebab keputihan, lho. Nah, celana yang ketat, selain membuat ibu hamil merasa lelah, juga akan membuat sirkulasi udara pada miss V berkurang. Akibatnya, miss V menjadi lembab dan mudah terkena keputihan.

Laman kaumhawa.com, menambahkan larangan bagi Bunda mengkonsumsi obat antibiotic. Bunda tidak di perbolehkan mengonsumsi obat antibiotic tanpa resep dokter saat sedang hamil. Tidak hanya antibiotic, melainkan juga obat kimia lainnya yang dapat berbahaya memperparah keputihan Bunda dan berbahaya bagi calon buah hati.

Larangan yang terakhir, Bunda sebaiknya stop menggunakan bedak untuk mengharumkan daerah kewanitaan. Bedak partikelnya halus dan mudah terselip di daerah kewanitaan Bunda. Akhirnya, hal ini dapat mengundang jamur dan bakteri bersarang deh, Bunda.

Oleh: rosy

 

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading