Sukses

Parenting

Kisah 3 Pria Gay yang Mengukir Sejarah dengan Membentuk Keluarga dan Memiliki 2 Anak

Fimela.com, Jakarta Ian Jenkins tidak sepenuhnya yakin ia ingin menjadi orangtua. Sebagai seorang dokter pengajar, ia lebih tertarik untuk membentuk pikiran dari dokter lainnya.

Lalu, ada Jeremy, seorang penjaga kebun binatang yang memasuki hidup Ian. Jeremy bergabung dengan pasangan gay Ian dan Alan yang telah menjalin hubungan selama 17 tahun.

Ini adalah hubungan komitmen yang melibatkan 3 orang selama 8 tahun terakhir. Menurut Ian, memiliki Jeremy di sekitarnya dan Alan membuat keduanya secara perlahan membentuk pola pikir sebagai orangtua.

Bersamaan dengan datangnya Jeremy ke dalam kehidupan Ian dan Alan membuat prospek menjadi ayah tampak lebih mudah dijangkau oleh 3 pria gay ini. Salah satu teman Jeremy menawarkan embrio yang sudah tidak lagi digunakan.

Ketiga pria gay ini memiliki pilihan untuk mengadopsi embrio dan membuat keputusan untuk membesarkan keluarga yang unik. Keluarga unik ini mencakup 3 pria gay, donor embrio, ibu pengganti untuk membawa embrio, pengacara, dan lebih banyak uang untuk membuat mereka menjadi orangtua.

 

 

Ketiga pria ini membuat sejarah memberi 3 nama ayah di dalam akta kelahiran

Ketika anak pertama mereka lahir 3,5 tahun lalu, sang ayah membuat sejarah menjadi keluarga pertama di California yang memiliki 3 nama ayah di akta kelahiran anak. Saat ini, mereka telah memiliki anak lagi yang bernama Parker, berusia 1,5 tahun.

Keputusan untuk mencoba membangun sebuah keluarga memiliki banyak hal untuk dipertimbangkan oleh 3 pria gay ini, mulai dari gaya pengasuhan, hingga cara membesarkan anak-anak mereka menjadi sosok yang kuat secara emosional. Tidak seperti keluarga lain, fakta bahwa ada 3 ayah berarti anak-anak ini mungkin memiliki beberapa masalah unik untuk ditangani.

Ian mengatakan bahwa ia tidak ingin anak-anaknya menjadi sasaran ejekan, penindasan, atau pelecehan online. Untungnya, sejauh ini tidak ada masalah.

Mereka tidak pernah mendapatkan penolakan dari siapapun dalam kehidupan pribadi, maupun profesional. Anak tertua mereka sekarang sedang menjalani prasekolah dan para orangtua lainnya mengatakan bahwa kisah mereka keren.

Keluarga ini tinggal di California dengan komunitas yang ramah dan sangat membantu. Pada awal perjalanan, ketika sedang mencari ibu pengganti untuk membawa embrio anak mereka, Ian sempat kecewa dengan banyaknya undang-undang yang membatasi pasangan gay untuk membentuk keluarga.

Ketiganya diminta bersumpah dan memberi kesaksian di sidang pembuatan akta kelahiran anak

Ketika Ian, Alan, dan Jeremy meminta nama mereka bertiga ada di dalam akta kelahiran, di mana belum pernah ada kejadian seperti ini sebelumnya, hakim menggunakan hukum untuk mempersulit prosesnya. Hakim meminta ketiganya mengambil sumpah dan kesaksian tentang mengapa mereka perlu menjadi orangtua.

Ini adalah momen mengharukan bagi semua orang, termasuk keluarga mereka yang juga menghadiri sidang tersebut. Ian ingin semua orang bisa melihat mereka bertiga sebagai manusia biasa yang menghabiskan banyak waktu hanya untuk menentukan menu makan malam, seperti kebanyakan keluarga lainnya.

Menjadi orangtua mengharuskan ketiganya untuk terus terlibat dalam kehidupan sang anak, terutama ketika anak sudah bisa berulah. Gaya pengasuhan yang seperti apa yang harus dibuat konsisten, apa pendekatan terbaiknya, berapa banyak waktu yang dibutuhkan, kapan mereka membutuhkan bantuan.

Piper, anak kedua mereka memiliki sosok ayah favoritnya, yaitu Jeremy. Seringkali sulit bagi Ian dan Alan untuk terhubung dengan Piper karena anak itu hanya menginginkan ayahnya.

Hal ini juga terkadang membuat Jeremy kelelahan, sehingga ada waktu-waktu di mana Alan pergi makan malam berdua dengan Jeremy di luar, sedangkan Piper akan bermain bersama Ian di rumah. Semua orang dalam keluarga ini memiliki peran yang berbeda.

Pada akhirnya, ketiga pria ini hanya menginginkan apa yang diinginkan setiap orangtua, anak-anak mereka bisa merasa dicintai dan aman, serta tumbuh menjadi orang yang baik. Ian bersyukur dengan kondisi keluarganya saat ini, memiliki uang, sumber daya, dan komunitas yang baik.

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading