Sukses

Parenting

3 Cara untuk Menjauhkan Anak dari Cyberbullying, Salah Satunya dengan Membatasi Akses Handphone

Fimela.com, Jakarta Menjadi orangtua tentu selalu ingin memberikan perlindungan terbaik untuk anak. Termasuk mencegah anak untuk menjadi korban cyberbullying. Di era teknologi yang semakin cepat, hal-hal seperti ini memang susah terhindar.

Kemudahan akses hingga mudahnya anak untuk memiliki akun media sosial memang tidak bisa dihindari, bisa menjadi penyebab cyberbullying. Berbagai kekerasan kerap terjadi di sosial media. Tentu hal ini bisa menjadi trauma bagi anak.

Sahabat Fimela, berikut adalah 3 hal yang perlu dilakukan untuk menjauhkan anak dari cyberbullying. Simak penjelasannya di bawah ini.

1. Batasi akses menggunakan smartphone

Anak perlu memiliki waktu batasan untuk bisa bermain smartphone. Seringkali, anak-anak tidak tahan untuk tidak mengecek social media mereka. Sekadar untuk melihat ada tidaknya pesan baru yang masuk.

Jadi, sebaiknya minta kembali smartphone anak sepulang sekolah. Sarankan jika anak ingin mengecek akun, ia bisa mengecek di komputer bersama di rumah.

2. Ketahui lingkungan sosial media anak

Tak ada yang salah dengan mengikuti anak di jejaring sosial, ask friend atau follow mereka sehingga bisa mengawasi dan melihat seperti apa sosial media anak. Yang perlu kamu ingat, tak perlu mengomentari atau meninggalkan jejak apa pun di postingan anak agar tidak memicu rasa minder pada mereka.

3. Beri penjelasan pada anak tentang cyberbullying

Katakan pada anak bagaimana sebaiknya bersikap di social media. Ingatkan mereka agar tidak membagi informasi pribadi seperti data diri, alamat rumah atau apa pun yang menyangkut privasi di media sosial.

Katakan juga bahwa tidak perlu merasa sakit hati terhadap setiap komentar negatif yang mungkin diberikan seseorang. Ajarkan mereka untuk tidak terlalu serius menanggapi komentar, yang bisa jadi tak terlalu mengenal mereka.

Demikian 3 hal yang perlu dilakukan untuk menghindari anak dari cyberbullying. Lindungi anak, dan jangan sampai mereka memiliki trauma yang menghambat perkembangannya. Semoga informasi ini bermanfaat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading