Perempuan Ini Jual Foto Demi Nepal

Asnida Riani diperbarui 10 Mei 2015, 13:40 WIB

Fimela.com, Jakarta Gempa yang meluluhlantahkan Nepal pada 25 April 2015 menuai berbagai reaksi masyarakat sedunia. Bermacam-macam cara pun dilakukan untuk menunjukkan empati untuk Nepal. Tak terkecuali, Berta Tilmantaite. Wanita ini berempati dengan menjual foto-fotonya yang bersentuhan langsung dengan keragaman Nepal yang kemudian hasilnya akan disumbangkan sepenuhnya untuk membantu korban gempa bumi Nepal melalui organisasi-organisasi kemanusiaan yang sekarang berada di Nepal.

Foto-foto ini diambil saat Berta melakukan pendakian di  Himalaya selama tiga minggu sekitar 2 tahun yang lalu. "Itu adalah pengalaman terbaik selama hidupku. Sedih rasanya melihat potret Nepal sekarang ini. Tetapi orang yang bertempat tinggal di gunung itu kuat sebagaimana gunung itu sendiri. Mereka akan bertahan dan melanjutkan hidup", ujar Berta.

Here ya go, untuk kamu yang mau melihat foto-foto yang dijual Berta.

#1

#2

#3

#4

#5

#6

#7

 

#8

Nah! Itu dia foto-foto Berta yang dijual demi mengumpulkan donasi untuk Nepal.