Pendapat Irwansyah Tentang Hate Speech

Syaiful Bahri diperbarui 09 Nov 2015, 18:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Turut angkat bicara mengenai surat edaran Kapolri Jenderal Badrodin Haiti mengenai Hate Speech, Irwansyah mengaku sangat mendukung rencana pihak berwajib akan memasukan tindakan cyber bullying sebagai bagian dari tindak pidana.

"Alhamdulillah, menurut gue bagus banget karena kita sebagai manusia harus saling positif, saling mendukung, bukan menjatuhkan apalagi menuding, aku juga baru denger kalau Polri juga menindak lanjuti ini, Alhamdulillah menurut aku bagus karena pemerintah juga peduli akan hal ini," kata Irwansyah kepada Bintang.com ditemui di Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Minggu (8/11/2015).

Untuk urusan bullying, bintang film Heart ini mengaku cuek dengan hal-hal yang berbau negatif akan dirinya. "Kalau gue orangnya cuek, cuma kadang si Zaskia sensitif, pasti ada aja yang ngeledekin. Cuma kalau gua nanggapinnya 'ya udah mungkin dia cari perhatian'. Gua sih positif aja," tambahnya.

Biasanya, komentar-komentar negatif dari para haters muncul hanya di social media. Pun demikian, Irwansyah mengaku sempat membaca komentar-komentar baik dari penggemar maupun hatersnya mengenai postingan yang ia upload di social media.

"Gua juga baca sih, jadi lebih pengen tau apa sih pendapat mereka tentang yang gua posting. Alhamdulillah masih banyak yang ngedukung, walau ada yang kadang gak jelas, atau bahkan ngejek, tapi Alhamdulillah banyak yang ngebelain juga," terang Irwansyah.

What's On Fimela