'Salam Alaikum' Harris J Tandingi Coldplay Jadi Lagu Terpanas

Nizar Zulmi diperbarui 02 Des 2015, 08:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Penyanyi muda asal Britania ini tiba-tiba saja menjadi sosok yang begitu dipuja di Indonesia berkat Salam Alaikum, lagunya yang islami namun kekinian. Disebut sebagai Justin Bieber versi Muslim, rupa-rupanya kesuksesan Harris J mampu menandingi band sekelas Coldplay.

Single Salam Alaikum sukses menjadi lagu terpanas di iTunes bersama sederet tembang lainnya. Di posisi yang sama juga terdapat lagu anyar Coldplay bertajuk Everglow yang juga banyak diburu penikmat musik.

Kabar menggembirakan ini disampaikan lewat akun Instagram Warner Music Indonesia beberapa waktu lalu. Harris J tentu merasa senang dengan pencapaian ini.

Tak hanya Harris J, para penggemarnya di Indonesia juga turut bersuka cita. Apalagi, album Salam telah dirilis di negeri kita yang memiliki penduduk mayoritas Muslim.

Kiprah Harris J sendiri sebenarnya telah dimulai sejak 2013 lalu. Namanya mulai dilirik netizen yang melihat gaya unik dan suaranya yang menawan.

Di Indonesia sendiri, Salam Alaikum menjadi lagu yang kini digandrungi para remaja, khususnya kaum Hawa. Bukan tak mungkin, Harris J bakal melampaui ketenaran musisi papan atas seperti Coldplay yang sama-sama berasal dari Britania Raya. Masih muda, Harris J potensial jadi superstar baru yang fenomenal.