Alasan Ratu Felisha dan Arie Pujianto Memilih Bayi Tabung

Komarudin diperbarui 02 Mei 2016, 07:21 WIB

Fimela.com, Jakarta Pernikahan Ratu Felisha dan Arie Pujianto berlangsung lancar. Begitu pula saat mereka mengucapkan ijab kabul, mereka tak merasa gugup. Maklum, baik Feli dan Arie sudah hapal ikrar akad nikah.

"Semoga pernikahan kami jadi ibadah untuk kami, panjang jodoh sampai maut memisahkan dan diberi anak yang baik dan sholeh," harap Arie yang dianggukkan juga oleh Feli, Sabtu (30/4/2016).

 

Kesungguhan Arie dan Feli memang sangat terlihat jelas untuk menjadikan pernikahan kali ini menjadi pernikahan yang terakhir mereka. Pertama, mereka tak tanggung-tanggung sudah merencanakan bayi tabung.

Selain itu, mereka juga sama-sama berhenti merokok sebagai satu upaya untuk segera memiliki momongan. Jika Arie ingin anak kembar, sedangkan Feli tak masalah cewek atau cowok asalkan sehat.

"Mau suntik bayi tabung awal Mei," kata Feli. "Saya ada gumpalan darah di jalur yang stuck ke jalur rahimnya, tapi kalo rahimnya sehat," tambah Feli.

Sejauh ini, Feli dan Arie sudah melakukan beberapa proses terkait dengan bayi tabung, di antaranya secara rutin mengonsumsi vitamin dan sama-sama berhenti merokok.

"Kita udah stop ngerokok, Feli (Ratu Felisha) udah berhasil menyetop ngerokoknya," ungkap Arie Pujianto .

 

What's On Fimela