Sambut 2017, 8 Selebriti Korea Ini Kembali dari Wajib Militer

Lanny Kusuma diperbarui 03 Jan 2017, 17:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Setelah Kim Jaejoong TVXQ, Shindong dan Sungmin menyelesaikan tugas wajib militernya, delapan selebriti pria pun akan menyusul ketiganya, menghiasi industri hiburan. Kabar kembalinya para pria tampan ini pun telah menarik perhatian para penggemarnya.

Melansir Soompi, Kim Hyun Joong dijadwalkan keluar dari wajib militer pada bulan Februari 2016 mendatang. Aktor dan penyanyi berusia 30 tahun ini menjalani wajib militer sejak 12 Mei 2015 lalu.

Yunho TVXQ juga akan segera menyelesaikan masa wajib militernya, di mana ia akan keluar pada April 2017 mendatang. Sebelumnya, sejak 21 Juli 2015, Yunho telah masuk sebagai prajurit kelas khusus dan menjadi bagian dari band militer.

Anggota boyband Super Junior, Eunhyuk dan Donghae pun akan menyelesaikan wajib militernya pada Juli 2017 mendatang. Masuk wajib militer dengan waktu berdekatan, Eunhyuk akan keluar pada 12 Juli 2017, sedang Donghae akan menyusul dua hari setelahnya.

ParkYooChun, Changmin TVXQ dan Choi Siwon Super Junior juga dijadwalkan akan menyelesaikan wajib militernya tahun ini, tepatnya 18 Agustus 2017. Selesainya masa wajib militer Changmin pun kembali melengkapi formasi boyband TVXQ.

Terakhir, aktor tampan Lee Seung Gi juga akan menyelesaikan masa wajib militernya tahun ini. Aktor yang menyimpan foto Suzy Miss A di lokernya ini dijadwalkan kembali menjadi warga sipil pada Oktober 2017 mendatang.