5 Aktivitas Sederhana yang Bisa Meningkatkan Kecerdasan Balita

Mimi Rohmitriasih diperbarui 30 Sep 2022, 12:46 WIB

Fimela.com, Jakarta Orang tua mana yang tak bangga dan bahagia ketika melihat buah hati tumbuh sehat dan berkembang dengan baik. Setiapp orang tua juga akan merasa sangat istimewa ketika memiliki buah hati dengan otak cerdas dan hal itu sudah terlihat sejak ia balita

Mengenai kecerdasan balita, ada beragam aktivitas sederhana yang bisa menunjang kecerdasan anak. Beberapa aktivitas ini sangat baik untuk perkembangan otak anak dan daya ingatnya. Mengutip dari laman parents.com, berikut beberapa aktivitas yang bisa meningkatkan kecerdasan otak anak terutama anak-anak yang masih balita.

2 dari 6 halaman

Membaca Buku

Ilustrasi/copyright shutterstock.com/

Kebiasaan membaca buku adalah aktivitas pertama yang bisa meningkatkan kecerdasan anak. Ajak buah hati membaca buku atau sekedar melihat-lihat kartu mainan bergambar dan mempelajarinya satu persatu. Aktivitas ini akan mengasah kemampuan otak anak dan membuatnya lebih terbiasa mencintai buku-buku. Usahakan untuk rutin membacakan buku anak setiap kali ia hendak tidur.

3 dari 6 halaman

Bermain Tekstur

ilustrasi lego (Pexels/Scott McNiel)

Ajak anak untuk bermain mengenal tekstur. Ajak anak untuk mengenal barang dengan menyentuh, mencium atau merabanya. Bermain tekstur akan melatih kemampuan mengingat anak. Ini juga melatihnya untuk belajar banyak hal dengan tidak hanya melihat hal tersebut. 

4 dari 6 halaman

Bermain Puzzle dan Balok

Ilustrasi Anak bermain balok Credit: pexels.com/cottonbro

Permainan berupa puzzle dan balok adalah permainan yang baik untuk anak di bawah lima tahun. Dengan bermain puzzle atau balok, daya ingat anak akan terasah dengan baik. Permainan ini juga bermanfaat meningkatkan kreativitas anak.

5 dari 6 halaman

Olahraga Bersama

Ilustrasi anak bermain air. (Photo by MI PHAM on Unsplash)

Olahraga juga sebagai salah satu aktivitas sederhana yang memiliki segudang manfaat untuk orang dewasa maupun balita. Olahraga tidak hanya meningkatkan kesehatan fisik tetapi juga meningkatkan kesehatan psikis. Ajak anak jalan-jalan pagi di kompleks perumahan atau sejenis. Kegiatan ini selain meningkatkan kecerdasan anak juga bermanfaat agar anak memiliki gerak tubuh aktif setiap harinya. 

6 dari 6 halaman

Bermain Musik Bersama

Ilustrasi/copyright shutterstock.com

Aktivitas bermain musik juga menjadi aktivitas yang bisa merangsang perkembangan anak. Bermain musik dan mendengarkannya akan membantu anak memiliki perasaan yang lebih lembut, bahagia serta damai. Perasaan yang bahagia inilah yang kemudian meningkatkan kecerdasan otak anak. 

Itulah beberapa aktivitas sederhana yang bermanfaat meningkatkan kecerdasan otak anak. Selain aktivitas di atas, bermain masak-masakan, bermain petak umpet, membuat pasir kinetik atau mainan lain sendiri juga sangat berpengaruh besar pada kecerdasan anak. Pastikan juga Mom menutrisi buah hati dengan baik setiap harinya demi dapatkan anak yang makin cerdas serta sehat. Semoga informasi ini bermanfaat. 

#WomenForWomen