Mengenal Micro-Rest, Solusi Cerdas Atasi Lelahnya Ibu Sehari-hari

Alyaa Hasna HunafaDiterbitkan 23 Januari 2026, 14:00 WIB

Fimela.com, Jakarta - Setiap ibu pasti tahu rasanya selesai mengurus rumah dan keluarga, badan masih harus terus bergerak, tapi rasanya seperti baterai yang udah 10% terus dipaksa hidup. Kamu mungkin berpikir hanya tidur panjang di akhir pekan yang bisa bikin energi kembali terisi. Padahal, ada cara sederhana yang bisa dilakukan hari ini juga untuk buat kamu merasa lebih segar tanpa harus menunggu waktu tidur panjang yang lama.

Melansir laman cradlewise.com namanya micro-rest istirahat super singkat yang kamu lakukan berkali-kali sepanjang hari untuk mengisi ulang tenaga sedikit demi sedikit. Ini bukan rebahan satu jam, tapi jeda kecil seperti tarik napas dalam, duduk tenang sebentar, atau stretching ringan beberapa menit. Dengan melakukan ini secara rutin, efeknya bisa terasa luar biasa pada para ibu di tengah kesibukan rutinitas keseharian.

Kenapa cara yang terdengar sederhana ini bisa membantu? Penelitian menunjukkan bahwa jeda istirahat pendek di antara aktivitas yang padat dapat membantu mengurangi rasa kelelahan dan meningkatkan semangat secara signifikan. Data dari studi 22 penelitian menemukan bahwa istirahat singkat di bawah 10 menit berkaitan dengan energi yang lebih tinggi dan berkurangnya rasa lelah.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Contoh micro-rest yang bisa kamu lakukan di mana saja

Stretching sederhana untuk istirahat sejenak bagi para ibu. (foto: jcomp/freepik)

Banyak orang menganggap istirahat harus lama dan megah untuk berdampak baik, tapi micro-rest membuktikan sebaliknya. Bahkan durasi yang sangat pendek jika dilakukan beberapa kali dapat memberikan efek segar karena memberi otak dan tubuh kesempatan untuk reset sejenak. Para ahli menyebut ini cara yang efektif untuk mempertahankan energi tanpa menghentikan seluruh aktivitas. 

Contohnya sederhana banget bisa dengan berdiri dan stretching selama 60 detik, minum air sambil menarik napas dalam, atau menutup mata selama beberapa menit sebelum lanjut kerja. Intinya adalah memberi ruang bagi tubuh dan pikiran untuk berhenti sejenak dari mode sibuk. Ini membantu menurunkan ketegangan, bikin pikiran lebih jernih, dan membuat mood lebih stabil di sisa hari.

Kelelahan kronis sering datang bukan hanya karena kamu kurang tidur semalam, tapi karena kamu terus-menerus “jalan terus” tanpa henti. Micro-rest memberi waktu bagi otak untuk memproses ulang energi yang sudah terpakai dan memberi tubuh kesempatan kecil untuk pulih. Lama-lama, jeda ini bisa bikin kamu lebih sabar, lebih hadir saat bersama keluarga, dan lebih sedikit merasa burnout

3 dari 3 halaman

Istirahat kecil yang bisa disisipkan di rutinitas harian

Micro-rest bisa jadi tips untuk tetap bertenaga sepanjang hari. (foto: jcomp/freepik)

Yang menarik, micro-rest juga fleksibel banget! kamu bisa lakukan sambil tunggu nasi matang, saat nunggu cucian selesai, atau bahkan sambil menunggu bayi tertidur. Intinya bukan berapa lama, tapi kamu memberi diri sendiri waktu, walau sebentar. Itu sudah berarti banget untuk kesejahteraan ibu.

Tentu saja ini bukan pengganti tidur malam yang cukup, tidur tetap penting untuk kesehatan jangka panjang. Tapi ketika waktu tidur panjang terasa sulit didapatkan di tengah tanggung jawab ibu, micro-rest bisa jadi trik cerdas untuk tetap bertenaga sepanjang hari tanpa rasa bersalah.

Jadi mulai dari sekarang, cobalah sisipkan beberapa detik atau menit istirahat kecil itu pada rutinitasmu. Seperti kata pepatah modern tentang istirahat, sedikit tapi sering bisa jadi jauh lebih efektif daripada lama tapi jarang. Dengan begitu, kamu bukan hanya lebih segar, tapi juga lebih siap menghadapi tantangan harian sebagai ibu dengan senyum yang lebih lebar.

 

Penulis: Alyaa Hasna Hunafa