Sukses

Beauty

Berani Coba Tantangan 1 Sendok Cuka Apel Selama 60 Hari Ini?

"One apple a day, keep the doctors away." Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan pernyataan di atas. Apel, buah asam-manis ini bisa dibilang salah satu buah yang powerful untuk kesehatan. Salah satu hasil fermentasinya, yaitu cuka apel, juga patut diperhitungkan sebagai salah satu pengobatan alami yang manjur mengatasi berbagai macam penyakit.

Baru-baru ini, jagat internet ramai membicarakan gerakan minum 1 sendok teh cuka apel setiap hari, selama 60 hari. Banyak yang sudah membuktikannya dan mengatakan bahwa tubuhnya lebih bugar setelah mengkonsumsi cuka apel. Lalu, apa sih manfaat dari satu sendok teh cuka apel yang dikonsumsi setiap hari?

Mengatasi asam lambung

Meski rasanya asam, ternyata cuka apel terbukti mampu mengurangi asam lambung. Satu sendok teh cuka apel kaya akan antibiotik yang berfungsi untuk mengatasi asam lambung.
Campurkan satu sendok teh cuka apel dengan air biasa dan minum secara rutin setiap hari.

Menekan kolesterol jahat

Cuka apel dapat menekan kolesterol jahat dan meningkatkan jumlah kolesterol baik. Selain itu, studi membuktikan cuka apel mampu melindungi diri dari kerusakan arteri dan oksidasi yang merupakan risiko utama dari kolesterol tinggi.

Menurunkan berat badan

Yang satu ini pasti kabar baik buat kamu yang berusaha mati-matian menurunkan berat badan. Pasalnya, cuka apel mengandung asam acetic yang menekan nafsu makan, meningkatkan metabolisme tubuh dan mengurangi jumlah kadar air berlebih dalam tubuh.

Mengontrol gula darah dalam tubuh

Studi membuktikan, cuka apel mengandung anti glikemik yang tinggi. Seperti yang kita tahu, anti glikemik ini berfungsi untuk mengontrol gula darah dalam tubuh. Kandungan cuka membatasi cernaan pati yang membentuk gula, sehingga meningkatkan gula darah dalam tubuh.

Selain manfaatnya untuk kesehatan, cuka apel juga dapat dimanfaatkan untuk kecantikan. Misalnya sebagai ganti kondisioner rambut untuk mengusir ketombe di kulit kepala. Saat ini banyak beauty vlogger maupun blogger yang memanfaatkan cuka apel untuk toner wajah, untuk mengatasi jerawat.

Yang perlu diingat, rasa cuka apel ini begitu asam dan aromanya sangat menyengat. Jadi, butuh waktu untuk membiasakan mengkonsumsinya. Tertarik mencobanya, Ladies?



(vem/wnd)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading