Sukses

Beauty

Menghilangkan Keputihan dengan Daun Jambu Biji dan Daun Kenari

Ladies, keputihan memang bisa sangat mengganggu kita ya? Keputihan membuat segala aktivitas yang kita lakukan terasa tidak nyaman karena area kewanitaan yang terasa basah. Tidak jarang kita menjadi stress dikarenakan penyakit yang satu ini. Tapi, tenang ladies, Anda tidak perlu merasakan stress lagi, kenapa? Karena keputihan bisa Anda hilangkan dengan obat-obatan herbal yang bisa Anda buat sendiri! Tertarik untu mencoba? yuk simak selengkapnya.

Obat herbal untuk menghilangkan keputihan yang pertama dapat Anda buat dengan menggunakan daun jambu biji ladies. Yap. Seperti disebutkan www.nftips.com, daun jambu biji tender adalah obat alami untuk keputihan yang telah terbukti manfaatnya. Daun jambu biji bertindak sebagai astringent kuat yang dapat menyembuhkan infeksi jamur dan bakteri yang trejadi pada vagina dan menyebabkan keputihan.

Caranya mudah, Anda cukup merebus beberapa lembar daun jambu biji kemudian menyaringnya, dan meminumnya. Anda juga bisa menggunakan air rebusan daun jambu biji tersebut untuk membersihkan area kewanitaan Anda pada saat mandi.

Selain daun jambu biji, jenis daun lain yang bisa Anda jadikan obat herbal untuk menghilangkan keputihan adalah daun kenari. Yap. Seperti dijelaskan www.allthearticles.com, daun kemarin adalah obat alami yang sangat efektif untuk menghilangkan keputihan.

Cara untuk mengolah daun kenari sebagai obat yang menghilangkan keputihan hampir sama dengan cara pengolahan daun jambu biji. Anda hanya perlu merebus daun kenari dan mendiamkannya selama satu malam, kemudian minumlah air rebusan daun kenari tersebut keesokan harinya pada kondisi perut kosong.

Nah, bagimana ladies? Tertarik untuk mencoba pengobatan herbal untuk menghilangkan keputihan di atas? Semoga bermanfaat!

Oleh : Maulisa

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading