Sukses

Beauty

Wapres Ma'ruf Amin Tinjau Implementasi Industri Halal di Pabrik Paragon

Fimela.com, Jakarta Wakil Presiden Republik Indonesia Ma'ruf Amin melakukan kunjungan ke pabrik Paragon di Kawasan Industri Jatake Tangerang pada Rabu (29/12/2021). Kunjungan kali ini menjadi bentuk apresiasi Ma'ruf Amin kepada Paragon yang sukses dari UMKM menjadi perusahaan besar hingga menyabet berbagai penghargaan. Sekaligus meninjau implementasi industri halal di lingkungan pabrik Paragon.

Indonesia yang memiliki 222 juta jiwa penduduk muslim serta perkembanga tren gaya hidup halal menjadi kesempatan bagi produsen kosmetik dalam negeri untuk memajukan industri halal di Indonesia agar mendunia.

"Saya tahu ketika awal-awal perusahaan ini bergerak, sekitar tahun 1999, masih di rumah. Tapi 22 tahun, saya kira sudah menjadi perusahaan yang besar. saya melihat perapduan antara halal dan inovasi," kata Ma'ruf Amin saat melakukan kunjungan ke pabrik Paragon.

Sejak kemunculannya sebagai pemain industri kecantikan halal, Paragon menerapkan inovasi dalam produk halal yang membuat masyarakat tidak hanya merasa aman dan nyaman dalam menggunakannya, melainkan juga bermanfaat. Paragon pun menjalani banyak kolaborasi untuk bisa mengambil peran di dunia kesehatan, pendidikan, lingkungan, pemberdayaan perempuan, dan ekonomi.

 

Bekerja sama dengan ahli global

Untuk mewujudkan komitmen industri halal yang berkualitas, Paragon bekerja sama dengan ahli global yang tersebar di seluruh dunia, membangu jaringan, dan bekerja sama dengan penyedia bahan baku halal dari seluruh dunia. Juga memastikan proses produksi dilakukan sesuai dengan standar halal.

Setiap inovasi produk yang dihadirkan akan melewati uji keamanan dan keampuhan sesuai dengan standar internasional. Dalam dua tahun terakhir, Paragon tetap menghadirkan inovasi halal di tengah situasi pandemi COVID-19.

 

Dua brand terbaru Paragon

Paragon berhasil meluncurkan dua brand baru yakni Kahf sebagai inovasi brand personal care halal khusus pria, serta LABORÉ sebagai sensitive skincare lokal pertama di Indonesia. Di samping itu, Paragon juga berhasil menghasilkan lebih dari 300 inovasi produk, serta memperluas ekspansi di Malaysia pada tahun 2021. Melalui berbagai inovasi ini, Paragon berharap dapat terus memajukan perekonomian dan industri halal di Indonesia.

Paragon berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi produk melalui kekuatan tim R&D dan kolaborasi jaringan bersama pakar global dari AS, Australia, Prancis, Thailand, juga Indonesia sebagai upaya pengembangan penelitian. Dalam membangun industri halal Indonesia, Paragon konsisten untuk mengedepankan standar tinggi yang berfokus pada penelitian, inovasi, dan kemajuan teknologi.

Simak video berikut ini

#elevate women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading