Sukses

Beauty

Merasakan Perawatan Salon Favorit Shireen Sungkar untuk Atasi Rambut Lepek dan Berketombe

Fimela.com, Jakarta Rambut lepek hingga berketombe adalah sederet permasalahan rambut yang kerap dialami perempuan berhijab. Hal ini pulalah yang dirasakan oleh aktris dan pebisnis Shireen Sungkar yang sempat berjuang untuk merawat kondisi rambutnya agar sehat kembali.

“Setelah pakai hijab, aku kira rambut aku akan lebih sehat. Ternyata nggak, aku yang kerap beraktivitas di luar ruangan, panas-panas di bawah sinar matahari dengan kondisi rambut tertutup hijab, membuat rambutku menjadi lebih lembap, lepek, ujung-ujungnya kulit kepalanya nggak sehat, akhirnya berketombe,” cerita Shireen Sungkar, Biolage Beauties Indonesia saat ditemui pada (26/4) di Zayana Salon Muslimah, Tebet, Jakarta Selatan.

Permasalahan rambut ini membuat Shireen Sungkar sadar bahwa perempuan berhijab juga perlu merawat rambut. Istri Tengku Wisnu itu pun mengaku kini menjadi lebih fokus merawat kulit kepalanya.

“Jadi prioritasku untuk jaga kulit kepala untuk tetap bersih dan sehat, karena itu jadi kunci untuk punya rambut yang kuat dan lembut. Oleh karena itu, perawatan rambut baik di rumah dan di salon jadi bagian rutinitasku,” kata dia. 

Berbicara soal perawatan rambut di salon, Shireen Sungkar ternyata memiliki perawatan favorit yang sering ia rekomendasikan ke teman-temannya. Perawatan salon tersebut adalah Biolage Cool Therapy+++ Pijat Bali. Dalam sebulan, adik Zaskia Sungkar itu mengaku bisa melakukan perawatan salon dengan  Biolage Cool Therapy+++ Pijat Bali sebanyak satu sampai dua kali.

“Servis salon Cool Therapy+++ Pijat Bali sudah menjadi pilihan dan rekomendasi ke teman-temanku,” ujar Shireen.

”Ini jadi momen me time aku setelah seharian bekerja dan mengurus anak, apalagi sekarang jadi makin lengkap dengan teknik pijat bali yang pastinya kasih pengalaman relaksasi yang lebih istimewa untuk teman-teman semua, tentunya dengan rangkaian Biolage untuk jaga kulit kepala jauh dari lepek, bersih dari ketombe dan rambut rontok semakin berkurang,” lanjutnya.

Mengenal Biolage Cool Therapy+++ Pijat Bali

Biolage Cool Therapy+++ merupakan servis perawatan rambut yang ditawarkan Biolage, brand professional haircare yang halal & natural, untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala. Servis yang sudah ada sejak tahun 2017 ini kini dilengkapi dengan teknik pijat bali sehingga memberikan pengalaman relaksasi dalam satu perawatan di salon.

“Sejak pertama kali diperkenalkan pada tahun 2017, servis salon Cool Therapy +++ telah menjadi pilihan no.1 hijabers dan konsumen dengan manfaatnya untuk melawan tiga masalah pokok kulit kepala perempuan Indonesia, yaitu rontok, ketombe dan berminyak, ” jelas Ester Rianda, Brand General Manager Biolage Indonesia.

“Kami memahami bahwa konsumen menginginkan servis lengkap yang dapat melawan masalah kulit kepala mereka sekaligus menawarkan relaksasi pijat saat ke salon. Oleh karena itu, kami sangat senang kini dapat menghadirkan Cool Therapy+++ Pijat Bali, servis perawatan rambut lengkap dengan teknik pijat bali sehingga meningkatkan pengalaman konsumen dengan pijatan yang menenangkan dan menjaga kesehatan rambut secara keseluruhan,” lanjutnya.

Servis Cool Therapy+++ Pijat Bali kini dilengkapi dengan 14 teknik pemijatan yang

dikembangkan bersama Bali Bisa International Spa Academy untuk memberikan manfaat untuk seluruh bagian tubuh. Teknik pijat yang digunakan dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala, memberikan relaksasi otot untuk mengurangi rasa lelah, hingga menstimulasi saraf pada kulit kepala untuk membantu pertumbuhan rambut.

Review Perawatan Salon Biolage Cool Therapy+++ Pijat Bali

Tim Fimela pun berkesempatan merasakan servis Cool Therapy+++ Pijat Bali di Zayana Salon Muslimah yang berlokasi di Tebet, Jakarta Selatan.

Servis ini dimulai dengan analisis kulit kepala untuk menentukan produk perawatan yang sesuai. Produk dari rangkaian Biolage Scalppure yang digunakan akan disesuaikan dengan hasil analisis tersebut, dimulai dari scrub, shampoo, masker hingga serum untuk menjaga kesehatan kulit kepala.

Saat dicek menggunakan lensa kamera khusus, terlihat kondisi kulit kepala saya yang sangat lepek dan berketombe karena penggunaan hijab. Usai dicek, terapis membantu mengoleskan scrub di kulit kepala saya. 

Produk yang digunakan adalah Biolage Advanced Clarifying Scrub for Dandruff Control. Diformulasikan dengan Zinc Pyrithione + Bergamot + Crushed apricot seeds, scrub ini berfungsi untuk mengurangi ketombe, rasa gatal, bau, dan lengket pada kulit kepala.

Setelah itu, scrub dibilas hingga bersih kemudian rambut dikeramas dengan menggunakan shampo Biolage Scalppure sembari dipijat sesekali. Perawatan berlanjut dengan hair mask menggunakan Matrix Biolage Scalppure Complete Solution Hair Mask, yang dapat membantu mengurangi masalah pada kulit kepala seperti ketombe, minyak berlebih, bau, gatal, lepek dan rasa tidak nyaman. 

Sembari menunggu masker menyerap ke dalam rambut, terapis mulai melakukan pijat bali di 14 titik tubuh. Mulai dari tengkuk, leher, bahu, sampai tangan. Proses pijat Bali ini berlangsung sekitar 15 sampai 20 menit yang membuat saya menjadi lebih rileks, ditambah sensasi mint pada masker rambut yang membuat kulit kepala terasa lebih segar.

Pijat Bali tak terasa lengkap rasanya tanpa hot stone atau batu panas. Meski terapis memberikan opsi bagi pelanggan yang tak ingin menggunakan batu panas ini, tetapi saya tidak ingin melewatkannya.

Setelah terapis memberikan pijatan, batu basal hangat diletakan di beberapa bagian tubuh seperti bahu, punggung, dan tangan. Batu panas sendiri memberikan beberapa manfaat seperti meredakan nyeri,  meningkatkan fleksibilitas sendi dan otot, menurunkan risiko kejang otot, hingga meningkatkan kualitas tidur.

Setelah rambut dibilas dengan air bersih, langkah selanjutnya terapis mengaplikasikan Matrix Biolage Advanced Scalppure Serum di kulit kepala. Serum ini hadir dengan kombinasi formulasi Zinc PCA, Octopirox, dan Bergamot yang dapat membantu membersihkan dan mengurangi minyak berlebih, bau dan lepek sehingga terasa nyaman. Rambut menjadi lebih segar dan wangi dalam sekejap.

Biolage Cool Therapy +++ Pijat Bali kini sudah bisa dinikmati di mitra salon Biolage di Indonesia. Untuk informasi lokasi mitra salon, kunjungi situs /www.lorealsalonshop.co.id.

 

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading