Sukses

Entertainment

Jenita Janet Perangi Bullying Lewat Single Terbaru

Fimela.com, Jakarta Pesona para selebriti tak selamanya dapat respon positif dari masyarakat. Terkadang ada juga yang mengkritik bahkan berujung membully. Biasanya mereka yang melakukan disebut sebagai haters. Fenomena itupun dituangkan pedangdut Jenita Janet dalam single terbaru berjudul Jangan Dengarkan Mereka.

Berkaca pada realita yang menlibatkan social media dan pelaku dunia entertainment, Jenita Janet curhat lewat singlenya itu. Harapannya, lagu ini bisa menstop prilaku orang yang suka membully.

Jenita Janet

"Jadi lagu ini bisa menginspirasi agar tidak melakukan hal yang sama di kemudian hari. Jadi aku mau stop bullying," aku Jenita Janet saat dijumpai di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (7/10/2015).

Respon masyarakat cukup baik terhadap single terbaru penyanyi yang identik dengan rambut warna-warninya ini. Walau masih dalam bentuk potongan lagu, warga dunia maya menyambut positif lagu Jangan Dengarkan Mereka. Apalagi lagu ini mewakili perasaan orang-orang yang menjadi korban bulliying.

 

Smoga lagu ini bisa menginspirasi org2 utk "Stop Bullying" 😉

A video posted by Jenita Janet Official (@jenitajanet) on

"Yang tadinya kita sekedar bikin potongan lagu, ternyata responnya baik dari para netizen dan teman-teman di sosmed meski belum dilempar ke radio. Lagunya mewakili perasaan teman-teman yang pernah dibully," jelasnya.

Baca Juga: Jenita Janet dan Kenangan Rambut Tembok TK dari Olga Syahputra

Tak ayal Jenita Janet mengaku bersemangat merampungkan lagunya itu. Bahkan dia sudah mempersiapkan video klip untuk single Jangan Dengarkan Mereka. "Aku makin semangat. Sekarang lagi bikin video klipnya," tandasnya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading