Sukses

Entertainment

3 Artis Ini Sedang Berjuang Lawan Penyakitnya

Fimela.com, Jakarta Belakangan ini dunia hiburan Indonesia dikagetkan dengan kabar beberapa artis yang jatuh sakit. Tercatat ada tiga artis Indonesia yang sedang berjuang melawan penyakitnya yakni Eko DJ, Inul Daratista, dan Aldi Taher.

Setelah sempat menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di kawasan Kalimalang, Jakarta Timur, April 2016 lalu, komedian EKO DJ kembali jatuh sakit. Kabar terebut diungkap saat Ivan Ray mengunggah sebuah foto saat sedang menjenguk Eko.

"Semoga cepet sembuh yah pakde @ekodj_ semangat terus bismillah semoga semuanya lancar dan bisa berkarya lagi amin," kata Ivan sebagai keterangan foto, 20 Oktober 2016 lalu.

Eko DJ bersama Ivan Ray. (via Instagram/@ivangordonray)

Inul Daratista secara mendadak harus dilarikan ke rumah sakit pada Minggu (23/10) karena mengalami infeksi saluran kemih. Saat itu, pedangdut kelahiran 21 Januari 1979 ini sedang mengisi sebuah acara di Indosiar.

Kabar tersebut terlihat dari beberapa postingan foto di akun Instagramnya. Pada postingan tersebut, Inul terlihat terbaring dengan infus dan masih dalam balutan make-up.

"Acara belum kelar melarikan diri ke RSPI nggak kuat nahan dari sore. Jadi wanita sok kuat akhirnya tepar juga buat para wanita jangan lupa banyak minum. Saya biasa 2 liter sehari tapi beberapa hari ini kurang minum dan suka nahan pipis jadi kena infeksi saluran kemih sakitnya masya Allah," tulis Inul sebagai keterangan foto.

Inul Daratista. (Instagram/inul.d)

Kabar mengejutkan datang dari pesinetron Aldi Taher. Sejumlah pemberitaan menyebutkan kalau mantan suami pedangdut Dewi Perssik ini tengah berjuang melawan penyakit kanker yang ia derita dan tengah menjalani proses kemoterapi.

Pemberitaan ini muncul pasca status akun bernama Yuyun George di Facebook pada Senin 24 Oktober 2016. Dalam statusnya ia menuliskan pesan yang ia tujukan kepada Aldi Taher yang tidak lain adalah menantunya.

Aldi Taher dan Georgia Aisyah. (Syaiful Bahri/Bintang.com)

"Untuk Anak Ku : "Semangat dan yakin kembali cepat 'SEHAT' adalah obat yg paling ampuh & mudjarab. Semoga pengobatan ke II hari ini berjalan lancar dan tidak menimbulkan efek yg berlebihan. Doa serta dukungan keluarga adalah kunci utama membuat Sehat kembali sprti sediakala. Semangat ya anak ku, We LOVE YOU Very BIG," tulis Yuyun George, Senin (24/10/2016).

Bermula adanya benjolan di sekitar lehernya, Aldi pun kemudian melakukan check up ke dokter. "Ketahuannya 3 bulan lalu. Benjolan di leher. Istri bilang periksa ke dokter," jelas Aldi Taher saat menggelar jumpa pers di kediamannya di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Rabu malam (26/10/2016).

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading