Sukses

Entertainment

Bertemu Dubes Tantowi Yahya, Gaya Pakaian Ayu Ting Ting Dikritik

Fimela.com, Jakarta Ayu Ting Ting tengah berlibur ke Selandia Baru. Ayu pun berkesempatan menemui duta besar (dubes) untuk Indonesia di Negeri Kiwi tersebut, yakni Tantowi Yahya. Artis sekaligus politikus itu menyambut hangat Ayu yang datang bersama adik serta sepupunya.

"Seneng banget ketemu Bapak satu ini, Bapak Duta Besar Indonesia untuk New Zealand 🇮🇩🇳🇿 Bapak Tantowi Yahya. makasih banyak pak udah baik banget sama kita di sini. Proud of u pak🙏🏻💐," tulis Ayu Ting Ting dalam keterangan fotonya di Instagram, Kamis (6/7/2017). 

Saat bertemu Tantowi Yahya, Ayu Ting Ting mengenakan baju hangat berwarna hitam yang dipadupadankan dengan celana panjang berwarna senada. Sepintas, banyak netizen yang menyebut bawahan yang dipakai pelantun Alamat Palsu itu mirip seperti legging.

Tak ayal, kritik pun membanjiri postingan Ayu tersebut. Gaya berpakaian wanita asal Depok ini dinilai kurang sesuai untuk menemui pejabat pemerintahan seperti Tantowi Yahya.

 

A post shared by Ayu Tingting (@ayutingting92) on

"Pak Tantowi bajunya sudah bagus banget rapih. Tapi maaf mba Ayu agak kurang sopan pakiannya. Apa itu leging? Bukan iri bukan dengki, bukan juga sok pinter. Sekedar berpendapat," komentar akun r_riani.

"Maaf ya ka @ayutingting92 bajunya kurang sopan kayaknya buat dipake ketemu dubes di New Zealand, nggak mesti mewah tapi nggak mesti pake legging juga 😫," tambah akun nilawati7583 dalam kolom komentar Instagram Ayu Ting Ting. Lantas, bagaimana menurut kamu? Apakah pakaian yang dikenakan Ayu sudah sesuai?

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading