Sukses

Entertainment

Obat Tetes Mata, Awal Glaukoma yang Diderita Aminah Cendrakasih

Fimela.com, Jakarta Aminah Cendrakasih yang dulunya bersinar di dunia akting, kini harus terbaring tak berdaya karena penyakit yang dideritanya. Berawal dari jatuh di kamar mandi, kondisinya terus memburuk dan saat ini harus melakukan segalanya di atas tempat tidur.

Bintang sinetron Si Doel Anak Sekolahan tersebut sudah empat tahun mengalami kebutaan. Sempat dikira mengalami katarak, ternyata dia menderita glaukoma. Ada pendarahan di mata Aminah karena dia terlalu lama menggunakan obat tetes mata.

"Suatu saat ibu ngerasa matanya ada masalah, ya sudah diperiksa. Kata ibu, 'katarak kali', ibu minta operasi katarak. kita ke dokter, terus diperiksa. Ternyata begitu diperiksa bukan katarak, jadi memang glaukoma. Jadi dimatanya ada perdarahan gitu karena ibu kelamaan pakai obat tetes mata, ternyata pemicunya itu karena syaraf-syarafnya ketarik semua, jadi tegang," ungkap Lala, anak keenam Aminah yang selama ini merawatnya.

Aminah Cendrakasih kini hanya bisa pasrah dengan keadaannya. (Foto: Adrian Putra, DI: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

Saat diperiksakan, ternyata kondisi Aminah sudah cukup parah. Wanita yang dulu aktif melakukan berbagai kegiatan, seperti mengaji, membuat anyaman, dan lain-lain itu mendadak tidak bisa melihat.

"Ibu dulu masih ngaji, bikin anyaman terus ibu tiba-tiba nggak bisa ngelihat, pas diperiksa ternyata sudah parah banget, bahkan yang sebelah sudah ada perdarahan. Habis operasi, dibuka memang sudah nggak bisa melihat," lanjut Lala.

Meski demikian, Aminah mengungkapkan bahwa dirinya saat ini baik-baik saja. Walau dia tidak bisa duduk dan sehari-hari hanya tiduran saja, namun dia bersyukur karena masih dikaruniai nikmat sehat.

"Kondisinya baik-baik saja sih, kan nggak sakit. Cuma matanya nggak bisa lihat saja. Sehari-hari tiduran saja, nggak bisa duduk, kalau duduk suka muntah-muntah" ungkap Aminah Cendrakasih.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading