Sukses

Entertainment

Remix Musik Lagu Love Phobia, Fabiolous Ajak Nikmati Patah Hati dengan Cara Lain

Fimela.com, Jakarta Setelah sebelumnya fokus menjadi orang di belakang sejumlah penyanyi kenamaan, Ade Fabiola atau yang ingin lebih dikenal Fabiolous perlahan menunjukkan eksistensinya di industri musik. Setelah merilis lagu Love Phobia pada 2022 lalu, Fabiolous menghadirkan nuansa berbeda lagu tersebut dengan musik yang lebih menghentak lewat kerjasamanya dengan sejumlah musisi dari ranah EDM.

IalahbDJ dan produser musik elektronik Jocaso, Fickry dan Leno (TAMAT) yang dipilih Fabiolous untuk memberikan warna berbeda di lagu tersebut. Harapannya, dengan musik yang teranyar, lagu Love Phobia bisa menggiring pendengar, khususnya mereka yang patah hati untuk menikmati kesedihannya dengan lebih elegan.

"Harapannya dengan mendengarkan lagu dan musik ini, pendengar bisa lebih mudah bangkit dari kisah masa lalu yang menyakitkan dan bisa menghadapi kehidupan yang lebih berwarna. Jadi, patah hati tapi tetap cantik," Fabiolous dalam keterangannya.

Soal Keyakinan

Love Phobia sendiri ditulis oleh Uap Widya dan Gibran ABD, serta diaransemen dan diproduseri oleh Tommy Pratomo. Lewat lagu tersebut, Fabiolous ingin mengajak pendengarnya untuk move onbdari pengalaman patah hati yang menyakitkan, namun dengan balutan musik dan mood yang classy dan segar.

Pesan positif yang ingin disampaikan bahwa seberapa sakitnya putus cinta atau tidak diperlakukan selayaknya oleh pasangan, namun selalu ada pilihan dan kesempatan untuk move on ke fase hidup berikutnya, yang diyakini akan lebih baik daripada pengalaman sebelumnya.

"Harapannya dengan mendengarkan lagu dan musik ini, pendengar bisa lebih mudah bangkit dari kisah masa lalu yang menyakitkan dan bisa menghadapi kehidupan yang lebih berwarna," bebernya.

Punya Karir Panjang

Sebelum hadir dengan Love Phobia, Fabiolous juga sempat memiliki beberapa single bersama Jocaso di tahun 2016. Namun, karirnya di dunia musik nyatanya sudah berjalan jauh sebelum itu.

Fabiolous memulai karirnya sebagai backing vocal pada 2002 untuk sejumlah musisi seperti Rio Febrian, Project Pop, Ruth Sahanaya, Andien, dan sempat berkolaborasi dengan mendiang Dian Pramana Poetra. Selain itu, pada 2022 lalu, ia juga dua kali terpilih menjadi backing vocal Ronan Keating untuk pertunjukannya di Indonesia.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading