Sukses

Entertainment

Debut Jadi Superhero, Film Madame Web yang Dibintangi Dakota Johnson Dapat Kritik Keras

Fimela.com, Jakarta Film Madame Web yang dibintangi Dakota Johnson tengah menarik perhatian publik, di mana film yang akan tayang perdana pada 14 Februari 2024 itu mendapat beragam komentar negatif hingga kritik pedas.

Film adaptasi dari Marvel Comics Spider-Man ini menghadirkan kisah seorang petugas medis di Manhattan, Amerika Serikat bernama Cassie Web yang nyaris meninggal saat bertugas menyelamatkan seorang korban. Beruntungnya Cassie berhasil selamat dari kecelakaan tersebut, dan mendapatkan kekuatan aneh.

Kekuatan yang tiba-tiba dimiliki itu membuat Cassie bisa melihat kejadian di masa depan. Meski enggan memiliki kekuatan tersebut, Cassie pada akhirnya terus mempelajari kemampuan super yang melekat padanya.

 

Kritik

Terkait film Madame Web, kritikus film Cris Parker lewat cuitan di X menyebut bahwa film ini sebagai kekacauan yang memalukan.

"#MadameWeb adalah kekacauan yang memalukan. Aktor-aktor berbakat mungkin terbuang sia-sia untuk film buku komik terburuk yang pernah saya lihat. Film ini dipenuhi dengan dialog yang mengerikan, pengeditan yang canggung, dan seluruh struktur yang menggelikan. Saya duduk di sana bingung dengan adegan demi adegan," tulisnya berkomentar.

Kemudian The Hollywood Handle menggambarkan Madame Web sebagai film yang kikuk dan berantakan. "Film yang kikuk, ditulis dengan buruk, berantakan, dan ceroboh yang dikemas dengan pengeditan dan pertunjukan yang biasa-biasa saja". Dalam sebuah tweet, pengulas menambahkan: “Meskipun memiliki sinematografi yang solid dan konsep yang menarik, film ini tidak dapat diselamatkan karena eksekusinya yang buruk.”

Pujian untuk Dakota

Meski ada banyak komentar negatif tentang film Madame Web, tak sedikit yang melempar pujian pada penampilan Dakota Johnson yang memerankan tokoh utama film ini.

"#MadameWeb adalah satu lagi entri mengecewakan di Sony Universe. Dakota Johnson adalah sosok yang menonjol, namun sayangnya hal tersebut tidak terjadi pada pemain lainnya," tulis YouTuber @cocognz.

Madame Web menjadi film pertama Dakota Johnson dalam semesta superhero Marvel. Ia pun mengaku mendapat banyak pengalaman baru dari film ini.

"Aku tak pernah syuting dengan blue screen, ada ledakan palsu dan seseorang berkata 'Awas ledakan!' dan kamu bertindak seolah-olah ada ledakan. Bagiku itu benar-benar psikotik," katanya dikutip dari laman Entertaintment Weekly, Kamis (15/2/2024).

"Aku juga merasa, 'Aku tak tahu apakah ini akan bagus atau tidak, tapi ku harap aku melakukan semuanya dengan baik!'," ucap Dakota.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading