Sukses

Fashion

4 Desainer Asean Membuka Pagelaran Akbar JFW 2011/2012

Vemale.com - Acara yang bertabur para pesohor dalam negeri juga pelaku fashion, mulai dari fashion designer, fashion buyers, fashion editor serta tidak ketinggalan para fashion lovers yang kebanyakan para sosialita ini dibuka oleh Fauzi Bowo dengan genderang Marawis tepat di pukul 20:00 WIB, mundur 2 jam dari jadwal yang ditentukan. Sebuah persembahan khusus dari beberapa fashion designer ternama dalam dan luar negeri membuka pesta fashion Jakarta tahun ini, menghadirkan kreasi busana dari desainer asal Malaysia, Singapura, Thailand, Meksiko, Jerman dan Inggris dalam tajuk Allience of Beauty.

Foto: dok. WomanKapanlagi
Show dimulai pada 20:00 WIB, mengawali show spektakuler ini, koleksi Biyan tampil perdana dalam permainan nuansa detail payet silver yang disusun indah menghiasi hampir keseluruhan busananya, menciptakan nuansa mewah yang kental. Saat dikonfirmasi, Biyan mengaku koleksinya kali ini memang bukan koleksi baru, namun beberapa detail dibuat berbeda. Koleksi yang begitu mewah dan anggun, memadu kain halus menerawang ataupun katun dalam two pieces ataupun dress, beberapa warna dipilih mulai dari biru dongker, hitam, abu abu dan putih. Koleksi two pieces contohnya hadir dalam jas putih dengan detail hias penuh emas di tangan, gaun midi menerawang penuh detail hiasan payet, celana pantalon, terusan coklat dipadu detail payet emas di area lengan juga di bagian sisi depan dan belakang busana. Beberapa detail bordir juga memperkaya tampilan melengkapi manik – manik maupun batu-batu yang berukuran cukup besar. Beberapa di antaranya adalah gaun panjang backless dengan hiasan penuh payet di area depan.

Foto: dok. WomanKapanlagi
Sekuel kedua menghadirkan Bernard Chandra asal Malaysia yang mengutarakan bahwa koleksinya kali ini merupakan persembahan khusus untuk sang bunda. Apa yang hadir pada show kali ini adalah style yang bundanya sering kenakan pada zamannya dulu. Dibuka dengan koleksi two pieces, memadu atasan shocking gold dengan rok midi, terusan hitam dengan detail kain tipis dilukis. Bernard tahu benar bagaimana memadu indah bahan - bahan halus menerawang, dengan nuansa warna pink, coklat, dan shocking silver. Salah satu gaunnya dengan detail rumbai yang dibuat asimetris. Ada juga gaun mini yang mensinergikan warna abu dan silver dengan detail potongan kain yang ditupuk layaknya kelopak bunga.

Foto: dok. WomanKapanlagi
Koleksi berikutnya hadir mengisi sekuen ketiga, Tube Gallery dari Thailand, yang mengangkat padu padan warna – warna Thailand yang cerah, kuning, hijau, orange, merah, pink. Beberapa detail material bahan crep dengan efek mengembang dan mengangka, seperti salah satu koleksinya yaitu terusan dengan style Sari yang disampirkan, mini dress pink dengan aplikasi tali berwarna pelangi.

Foto: dok. WomanKapanlagi
Koleksi Ashley Isram dari Singapore menutup rangkaian show koleksi kumpulan para perancang negeri ASEAN ini. Pada konferensi pers, sebelum memulai show, desainer dengan background penari ini mengungkapkan, bahwa khusus untuk koleksi yang akan dipersembahkannya di JFW 2012 ini, ia menghadirkan karya terbarunya. Mengemas unsur Goddess, para model mengenakan hiasan kepala yang indah, memadu keindahan feminimisme dengan kekuatan maskulin, bahan – bahan halus dalam detail lembut drapir dipadu aksesoris kulit yang keras dan tegas. Event yang akan memanjakan para fashion lovers ini akan menghadirkan lebih dari 50 show, dengan 180 desainer yang berpartisipasi dan puluhan buyer internasional. Mari sambut fashion Indonesia yang mengglobal! (vem/ana/miw)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading